SUMEDANG//reformasiaktual.com — SEKRETARIAT DPRD Kabupaten Sumedang menggelar Taklim Aparatur Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H/2021, di Ruang Paripurna Setempat, Selasa (19/10/2021).
Kegiatan rohani bertema Hikmah Maulid Solidaritas dan Integritas dalam Bekerja untuk Meraih Ridho Ilahi itu, diisi dengan pembacaan ayat suci Al Quran, selawat dan penyampaian tausiah oleh K.H Ade Abdul Rohim yang mengulas tentang sifat dan sikap nabi terutama dalam memperjuangkan kepentingan umat yang dapat diteladani.
Dihadiri oleh Sekretaris DPRD Sumedang, Drs. H. Sonson M. Nurikhsan, M.Si, para Kabag dan Kasubag serta dihadiri pegawai-pegawai Setwan.
Dalam sambutannya, Sekwan Sonson mengatakan, dengan semangat peringatan nabi, pihaknya mengajak para pegawai agar senantiasa meneladani Rasulullah SAW dalam menjalankan berbagai pekerjaan dengan penuh solidaritas dan integritas.
“Dengan semangat maulid nabi kita tingkatkan solidaritas dan integritas pegawai untuk meningkatkan kinerja. Mudah-mudahan lebih tawadhu terhadap apa yang dilakukan, teladan-teladan Rasul dalam bekerja dan kehidupan sehari-hari,” ungkapnya.
Hal senada juga diungkapkan penceramah K.H Ade Abdul Rohim. Ade menyampaikan, hikmah maulid dengan meneladani akhlak baik Nabi Muhammad SAW, yang penuh dengan sifat solidaritas dan integritas.
“Hikmah maulid, kita tauladani akhlakul karimah kanjeng nabi dengan sifat solidaritas yang disertakan rasa integritas, maka akan terjalin situasi kerja yang kondusif,” ucapnya.
(Eri)