PEMDES JATIREJA KECAMATAN COMPRENG KABUPATEN SUBANG LAKSANAKAN VAKSIN SINOVAC TERMEN SATU DAN DUA

Daerah233 Dilihat

Reformasiaktual.com//SUBANG-
Pemerintah jatireja Kecamatan Compreng Kabupaten Subang Jawa Barat melaksanakan vaksinasi sinovac tahap pertama dan kedua

Masyarakat yang datang dari berbagai kampung yang ada di Desa Jatireja dan mendapat pengawalan ataupun pengawasan dari pihak muspika yaitu Bribka Dedi Babinkamtibmas Desa Jatireja dari Polsek Compreng dan Ujang Kusnadi Kasi Kesos Kecamatan Compreng,

Seperti terpantau awak media reformasiaktual.com rabu (04/11/2021)pagi pukul 09:00 antusias masyarakat yang mengantri dan mematuhi protokol kesehatan,(protkes) untuk melakukan vaksinasi covid-19 di balai desa tersebut.

Menurut keterangan warga yang ikut dalam antrian tersebut, sangat antusias, dengan adanya kegiatan vaksinasi sinovac, tersebut seperti ini. vaksinasi harus lebih hati-hati dan dapat mengatur jadwal pelaksanaan vaksinasi tersebut, agar tidak menimbulkan gerombolan massa yang akan melaksanakan vaksinasi covid-19 di Desa Jatireja , dan sampai saat ini Alhamdulillah berjalan dengan lancar dan kondusif”, ungkap Kuwu Abin

“Abin selaku Kepala Desa Jatireja mengungkapkan kegiatan vaksinasi tersebut sangat penting bagi masyarakat dan vaksinasi hari ini di ikuti oleh semua masyarakat Desa Jatireja Kecamatan Compreng Kabupaten Subang,

” Kuwu Abin juga menambahkan Mudah-mudahan pandemi covid-19 ini cepat teratasi supaya kegiatan masyarakat, bisa berjalan normal kembali seperti sedia kala dan kami dari pihak pemdes menegaskan, kepada semua warga masyarakat Desa Jatireja, jangan takut di vaksin karna. Vaksin yang diberikan pemerintah adalah vaksin terbaik dan sudah teruji keamanannya, oleh Menkes. Dengan diterbitkannya EUL, kita Yakini bahwa WHO memastikan vaksin Sinovac telah memenuhi standar internasional untuk keamanan, efikasi, dan pembuatan. Teruji mutunya karena sudah lewat uji klinis tahap ketiga dan digunakan di lebih dari 20 negara…. ini anjuran dari pemerintah dan cara Pemerintah untuk menangani pandemi covid-19 ”, ungkapnya

 

(JENAL ALVIANSYAH )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *