Reformasiaktual.com//TANJUNGBALAI- Plt Wali Kota Tanjungbalai Waris Thalib didampingi Kadis PUPR Tetty Juliani Siregar, Kabid Pengairan Andre meninjau pelaksanaan perbaikan gorong gorong guna memastikan guna mengatasi genangan air yang kerab mengakibatkan banjir di lokasi sepanjang jalan DI Panjaitan, Kelurahan TB. Kota IV dan Kel. Sejahtera, Kota Tanjungbalai (Jumat, 10/12/2021).
Pengerjaan proyek dilakukan oleh CV Mayora, dengan pagu Rp 292.400.000,44. Item pekerjaan pembuatan Saluran Drainase dan Gorong-Gorong/Plat Duiker yg dibuat membelah Jalan DI Panjaitan agar aliran dari Saluran drainase membuang langsung ke sungai silau dengan konstruksi Uditch sepanjang kurang lebih 82 meter.
Waris berharap Dinas PUPR dapat memastikan pengerjaan tepat waktu dan dikerjakan dengan baik. Pengerjaan proyek ini sendiri dilakukan guna mengatasi permasalahan banjir dan genangan air yang sering terjadi saat musim penghujan ke badan jalan.
Harapannya, semoga usai apa yang telah dilakukan ini dapat dijaga dan dirawat sehingga saluran drainase/gorong gorong yang telah dibangun ini dapat bertahan lama, tutup Waris.
.
D.M.P.Sinurat/ S T H