Reformasiaktual.com//PURWAKARTA- Anugerah Water Park Bunder yang berlokasi di Desa Cibening Kec. Bungursari Kab. Purwakarta, yang diresmikan oleh Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika atau yang akrab di sapa Ambu pada hari Senin, 6 Desember 2021 yang lalu adalah salah satu destinasi wisata unggulan di Purwakarta
Sebagaimana yang disampaikan Ambu dalam sambutannya bahwa Anugerah Water Park ini adalah destinasi wisata air yang ada di Purwakarta dengan sarana bermain yang lengkap. Dan yang lebih menggembirakan adalah semua tenaga kerja berasal dari warga sekitar .
“Saya sangat berbangga dan berbahagia sekali dengan keberadaan Anugerah Water Park ini, dan Pemda berkomitmen akan berkolaborasi dan siap bekerja sama terutama dalam hal promosi,” kata Ambu dalam sambutannya
Masih menurut Ambu, bahwa saat ini Kab. Purwakarta berdasarkan Permendagri No. 63/2021 masuk kategori level 2 dalam penanganan covid-19. Dan targetnya sampai akhir Desember tahun ini mudah-mudahan bisa mencapai level 1.
“Berkat kerja keras dan kerja sama semua pihak, Polri, TNI, cendekiawan, pelajar, tokoh agama, tokoh pemuda termasuk kalangan pelaku usaha terutama warga masyarakat kita saat ini berada di level 2 dan mudah-mudahan di akhir bulan Desember 2021 kita akan dapat mencapai level 1,” lanjut Ambu.
Ambu juga menambahkan bahwa di tengah dahsyatnya pandemi covid- 19 yang melanda seluruh penjuru Nusantara bahkan hampir menyeluruh semua belahan dunia, Kab. Purwakarta masih bisa survive sehingga Purwakarta bisa memperoleh penghargaan dari Pemerintah yang diserahkan oleh Presiden Joko Widodo sebagai daerah investasi terbaik skala nasional ke- 5.
“Alhamdulillah berkat dukungan dan do’a seluruh lapisan masyarakat, Kab. Purwakarta berhasil memperoleh penghargaan dari Presiden RI sebagai Daerah Investasi Terbaik Tingkat Nasional ke- 5 Tahun 2020. Di mana Kab. Purwakarta berhasil mencapai 67,4 triliun rupiah dari yang ditargetkan 60 triliun rupiah
Dalam peresmian tersebut Bupati Purwakarta menerima ulos yang langsung diselendangkan oleh pengelola Anugerah Water Park Bunder, Yoseph Silaban sebagai pertanda kasih sayang.
“Hadirnya destinasi wasata Anugerah Water Park Bunder ini diharapkan sebagai salah satu tujuan wisata sehingga kami bisa ikut berkontribusi untuk meningkatkan pendapatan daerah (PAD),” jelas Yoseph Silaban
( RN/ DSP )