Anggota Satlantas Polres Tanjung Balai Bagi-bagi Ratusan Masker Kepada Pengguna Jalan

TNI/Polri626 Dilihat

 

Reformasiaktual.com//TANJUNG BALAI -Untuk Mencegah penyebaran Covid-19 di Kota Tanjung Balai, Personil Satlantas Polres Tanjung Balai, Sabtu (19/2) Pukul 09.00 Wib bagi-bagi masker kepada pengendara yang tidak memakai masker dan Kegiatan tersebut berlangsung di Jalan Jend. Sudirman Kota Tanjung Balai.

Kasat Lantas, AKP HW Siahaan, mengatakan, sejumlah anggota Satlantas selain mengatur lalu lintas, juga membagi masker, “Pembangian masker kepada para pengguna jalan”, jelasnya,

Dalam rangka memutuskan rantai penyebaran Virus Corona atau Covid-19. Selain membagikan masker, sebut dia, pihaknya juga menyampaikan pentingnya memakai Masker karena salah satu upaya meminimalisir Resiko Penyebaran Covid-19.

“Saat pembagian masker, anggota juga mengajak masyarakat untuk tetap memakai masker, menjaga protokol kesehatan sebagai langkah antisipasi Virus Corona,” ujarnya.

“Kami personil Polres Tanjung Balai mengajak masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan dengan melaksanakan 5 M untuk mencegah penyebaran virus Corona. Dan melaksanakan vaksinasi untuk meningkatkan imun tubuh untuk menjaga kesehatan. Selalu pakai masker saat keluar rumah dan beraktivitas di keramaian. Serta rajin mencuci tangan dengan sabun di air mengalir atau dengan Hand Sanitizer”, pungkas Hotlan W.Siahaan.

S T H

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *