Seorang Penjambret Ponsel Tertangkap dan Babak Belur Dihajar Massa di Talasalapang

Hukrim277 Dilihat

 

Reformasiaktual.com//Makassar(Sulsel)-Seorang jambret ponsel babak belur dihajar massa setelah gagal melarikan diri karena terjatuh dari motor dan ditangkap warga di Jalan Talasalapang, Karunrung, Rappocini, Kota Makassar. Jumat dini hari (11/03/2022).

Saat itu, pelaku berinisial MI (17) yang masih berusia remaja, bersama seorang rekannya MS merampas ponsel seorang perempuan berinisial S (33) yang sedang mencari alamat.

Kapolsek Rappocini Kompol Amrin, mengungkapkan bahwa aksi penjambretan tersebut terjadi pada Jumat (11/3/22022) dini hari sekitar pukul 00.30 Wita.

“Pelaku berhasil ditangkap oleh warga setelah korban berteriak dan kebetulan saat itu memang suasana di sekitar tempat kejadian sedang ramai oleh masyarakat,” ungkap Kompol Amrin

Kejadian berawal, ketika seorang perempuan mengendarai sepeda motor sendirian sedang mencari alamat dengan google maps, tiba tiba pelaku dari arah belakang dengan mengendarai sepeda motor langsung merampas ponsel korban.

Korban pun berusaha mempertahankan ponsel miliknya, dengan mengejar pelaku sambil berusaha merebut kembali ponsel miliknya. namun naas bagi korban ia terjatuh dari motornya dan mengalami luka di sekujur tubuhnya hingga harus mendapatkan perawatan medis.

Saat pelaku berusaha lolos dari kejaran korban, pelaku terjatuh setelah melewati gundukan jalan yang bergelombang hingga jadi bulan-bulanan warga sekitar.

Namun salah seorang pelaku MS berhasil lolos dari amukan warga, setelah berhasil merampas motor warga yang sementara melintas ditempat kejadian.

Kompol Amrin, menambahkan, pelaku bersama sepeda motornya sudah diamankan di Polsek Rappocini, guna proses hukum lebih lanjut.

“Kami masih dalami sudah berapa kali dan memburu temannya yang berhasil lolos,” pungkasnya

(*Zul )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *