Kegiatan Restorasi Sungai dan Penaburan Bibit Ikan di Kolam Resapan BBWS Citarum

Daerah735 Dilihat

 

Reformasiaktual.com//BANDUNGDalam rangka memperingati Hari Air Dunia (HAD) ke-30 Tahun 2022 , Balai Besar Wilayah Sungai Citarum menggelar acara senam sehat,pembikinan resapan air,penaburan bibit ikan dan restorasi atau pembersihan sungai Cidurian,pada hari  Selasa (22/03/2022).

Perlu kita ketahui bahwa setiap tanggal 22 Maret diperingati sebagai Hari Air Dunia (HAD) maka dari itu BBWS Citarum memeringati  Hari Air Sedunia (World Water Day) dengan mengusung tema ‘Air Tanah – Membuat yang tak terlihat terlihat’ atau Groundwater: Making the invisible visible.

Selain mengetahui sejarah diperingatinya dalam artikel ini juga dibagikan link twibbon Hari Air Sedunia 22 Maret 2022.

Hari Air Sedunia diperingati untuk meningkatkan kesadaran bahwa masih ada 2,2 miliar orang yang hidup tanpa akses ke air bersih,ini tentang mengambil tindakan untuk mengatasi krisis air global.

Sementara itu Kepala Balai Besar Wilayah Sungai Citarum Ir.Bastari,M.Eng mengatakan kepada wartawan Reformasi Aktual, “hari ini setiap tanggal 22 Maret diperingati sebagai Hari Air Sedunia, air tanah ini sebenarnya banyak perananya buat umat manusia dan ampir 40% indusri juga menggunakan air tanah”, ungkapnya.

Lebih lanjut, “Air tanah berperan untuk sanitasi manusia untuk di konsumsi,Irigasi,Industri dan ekosistem serta sungai kalau musim kemarau airnya juga dari air tanah yang meresap dari gunung gunung dan mata air,  dikarenakan pentingnya peranan air tanah , maka kita tidak boleh mengekpolresasi air tanah secara berlebihan kita boleh mengambil air tanah dengan batasan”, jelas Kepala Balai Besar Wilayah Sungai Citarum.

Masih kata Kepala BBWS Citarum, “Kegiatan yang dilakukan hari ini kita melakukan senam pagi boar supaya kita selalu sehat , selain itu  penaburan bibit ikan ,bikin resapan,dan pembersihan Sungai Cidurian yang didepan kantor”, tutup Kepala BBWS Citarum.

 

Kegiatan tersebut dihadiri  oleh  unsur Muspika dan Muspuda Kecamatan  Rancasari diantaranya Camat Rancasari Drs.Hamdani,M.M ,Kapolsek Rancasari Kompol .Wendy Hendrik B,SE. Beserta Dansektor 22 Kolonel Eppy Gustiawan serta pihak BBWS Citarum.

Seteah acara tersebut semua yang hadir dari pihak BBWS Citarum  beserta unsur Muspika akhirnya melakukan ekpedisi permainan Gate Ball ,permainan asal dari Jepang tersebut akhirnya berakhir imbang.

 

(Asep RA)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *