Jelang Ramadhan, Baznas Distribusikan 2.500 Paket Sembako Bagi Kaum Dhuafa Fakir dan Miskin

Sosial252 Dilihat

 

Reformasiaktual.com//Probolinggo-Jelang Ramadhan, Baznas Distribusikan 2.500 Paket Sembako Bagi Kaum Dhuafa Fakir Dan Miskin
Probolinggo, Patrolipos
Jelang datangnya bulan suci Ramadhan 1443 Hijriyah, Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Probolinggo menyalurkan sebanyak 2.500 paket sembako bagi kaum dhuafa fakir dan miskin yang ada di 330 desa/kelurahan se-Kabupaten Probolinggo.

Teknis pendistribusiannya dibagikan secara langsung ke masing-masing kaum dhuafa fakir dan miskin di kantor kecamatan masing-masing.
Dimana dalam setiap desa/kelurahan diambil 7 orang kaum dhuafa fakir dan miskin. Dalam satu paket sembako ini berisi 10 jenis meliputi beras, gula, kopi, teh, mie instan, tepung, kecap, kerupuk, biskuit dan sirup. Jika dinominalkan jumlahnya mencapai Rp 150.000.
Pendistribusian paket sembako ini dimulai, Rabu (23/3/2022).

Bertemat di Pendopo Kecamatan Leces. Paket sembako ini diserahkan kepada 70 orang kaum dhuafa fakir dan miskin yang berasal dari 10 desa yang ada di wilayah Kecamatan Leces. Secara simbolis, paket sembako ini diserahkan oleh Ketua Baznas Kabupaten Probolinggo H. Ahmad Muzamil bersama segenap komisioner Baznas Kabupaten Probolinggo dan Camat Leces Moh. Syarifuddin.

Camat Leces Moh. Syarifuddin menyampaikan ucapan terima kasih atas kepedulian yang sudah diberikan oleh Baznas Kabupaten Probolinggo kepada kaum dhuafa fakir dan miskin yang ada di wilayah Kecamatan Leces.
“Inilah wujud kepedulian yang diberikan oleh Baznas Kabupaten Probolinggo jelang datangnya bulan suci Ramadhan.
Bantuan ini sangat bermanfaat sekali di tengah kelangkaan beberapa jenis sembako.
Syukurilah apa yang sudah diterima ini dengan sebaik-baiknya untuk membantu memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari,” ungkapnya.

Sementara Ketua Baznas Kabupaten Probolinggo H. Ahmad Muzamil mengatakan pendistribusian paket sembako ini rutin dilakukan Baznas setiap tahun jelang datangnya bulan suci Ramadhan. Ini merupakan hasil pengumpulan zakat dan infaq dari para ASN dan non ASN yang ada di Kabupaten Probolinggo.
“Alhamdulillah, jelang datangnya bulan suci Ramadhan 1443 Hijriyah, Baznas Kabupaten Probolinggo menyalurkan 2.500 paket sembako bagi kaum dhuafa fakir dan miskin yang ada di Kabupaten Probolinggo,” katanya.

Menurut Muzamil, sembako ini memang sengaja diberikan pada awal bulan suci Ramadhan dengan harapan bisa dibuat untuk persiapan dalam menjalankan ibadah puasa.
“Penyaluran paket sembako ini bertujuan untuk membantu meringankan para kaum dhuafa fakir dan miskin dalam rangka menghadapi bulan suci Ramadhan. Ini merupakan bagian dari program Probolinggo Peduli,” jelasnya.

Dengan adanya pemberian paket sembako ini Muzamil mengharapkan kepada para wajib pajak, terutama pada momentum bulan suci Ramadhan bisa menunaikan zakatnya kepada para kaum dhuafa fakir dan miskin di lingkungannya masing-masing.“Salurkan zakatnya melalui Baznas Kabupaten Probolinggo, nantinya kami yang akan memfasilitasi dan menyalurkannya kepada kaum dhuafa fakir yang ada di Kabupaten Probolinggo,” pungkasnya.
Selain di Kecamatan Leces,
pada hari yang sama pendistribusian paket sembako juga dilakukan di Kecamatan Tegalsiwalan, Dringu dan Gending”,pungkasnya.

(Hari)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *