Wabup Selayar Janji Bonus Bagi Peraih Juara I, II dan III

Daerah1083 Dilihat

 

Reformasiaktual.com//Kepulauan Selayar(Sulsel)– Pemukulan Gong oleh Wakil Bupati, H Saiful Arif sebagai tanda dimulainya pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) XXXII tingkat Kabupaten Kepulauan Selayar. Pembukaan secara resmi MTQ dengan mengusung thema ” Mendorong Percepatan Gerakan Selayar Mengaji Menuju Masyarakat Mandiri ” ini dilaksanakan di Pendopo Sapo Lohe eks Rumah Jabatan Bupati, Kamis 24 Maret 2022 sekitar pukul 16.15 Wita sore tadi.

Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Kepulauan Selayar, Dr H Nur Aswar Badulu, S.Ag, M.Si yang dikonfirmasi malam ini mengemukakan,” Pelaksanaan MTQ XXXII tahun 2022 akan digelar selama tiga hari dengan diikuti sebanyak 68 peserta dari 11 wilayah kecamatan didaerah ini. Adapun tempat yang akan digunakan diantaranya, Pendopo Sapo Lohe, Aula Kantor Kecamatan Benteng, Aula Kantor Kemenag dan Aula Kantor Urusan Agama Kecamatan Benteng.

Ir H Abdul Rahman Made, M.Si selaku Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kabag Kesra) pada Setda Kepulauan Selayar dalam laporannya mengimbuhkan,” Sedikitnya ada 9 lomba yang akan diikuti oleh 68 peserta MTQ XXXII tahun ini. Diantaranya, Tartil Qur’an, Tilawah Anak-Anak, Tilawah Remaja, Tilawah Dewasa, Hifsil 1 Juz, 5 Juz, 10 Juz, 20 Juz dan 30 Juz, Fahmil Qur’an, Syarhil Qur’an atau Seni Kaligrafi, Cacat Netra dan Karya Tulis Kandungan Al Qur’an.

H Nur Aswar Badulu juga sedikit mengurai sambutan Wakil Bupati Kepulauan Selayar. Dalam sambutannya H Saiful Arif menyatakan bahwa pelaksanaan MTQ XXXII ini merupakan kegiatan yang dilandasi dengan semangat dan niat yang tulus dengan pikiran yang jernih yang insha Allah akan membuahkan hasil yang bermanfaat kepada masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar. MTQ bisa dikatakan sukses bilamana mampu melakukan perubahan dari prilaku negatif menjadi positif melalui pola pikir yang berorientasi pada sebuah kemajuan dengan memperbaiki tatanan menuju kesejahteraan masyarakat secara menyeluruh kedepan.” kata dia.

Dan usai pelaksanaan MTQ ini, lanjut Nur Aswar mengutif kalimat Wabup maka kita akan melakukan persiapan khususnya bagi peserta yang mendapatkan juara I, II dan III dan akan mewakili Kabupaten Kepulauan Selayar pada penyelenggaraan MTQ Propinsi Sulawesi Selatan di Kabupaten Bone pada Mei 2022 nanti. Selain itu, Kabupaten Kepulauan Selayar juga akan menjadi Tuan Rumah pada pelaksanaan STQ tingkat Propinsi Sulsel pada tahun 2023 mendatang.

Wakil Bupati juga menjanjikan kepada semua peserta lomba MTQ XXXII ini berupa uang pembinaan atau bonus bagi peserta yang memperoleh juara I, II dan III sebagai bentuk perhatian Pemerintah Daerah (Pemda) kepada peserta yang berprestasi. Selanjutnya acara penyerahan piala bergilir dari Camat Benteng, Andi Mastatar, S.Pd.I kepada Wakil Bupati H Saiful Arif, SH dan selanjutnya oleh Wabup kembali menyerahkan kepada Ketua Panitia Pelaksana MTQ XXXII tingkat Kabupaten Kepulauan Selayar untuk diperebutkan 11 Kecamatan yang terdiri dari Kecamatan Benteng, Bontomate’ne, Buki, Bontomanai, Bontoharu dan Bontosikuyu didaratan Pulau Selayar. Demikian pula Kecamatan Pasi’masunggu, Pasi’masunggu Timur, Pasi’marannu, Pasi’lambena dan Taka Bonerate diwilayah kecamatan pulau.

Hadir dalam acara seremoni pembukaan MTQ XXXII diantaranya, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Ketua Bidang I Tim Penggerak PKK Kepulauan Selayar, Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kepulauan Selayar, Ny. Nur Meiti Mesdiyono, Kepala Kantor Kemenag Selayar, Dr H Nur Aswar Badulu, S.Ag, M.Si dan sejumlah undangan lainnya.

 

(M. Daeng Siudjung Nyulle)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *