Wujud Keberagaman, Desa Surajaya Jadi Kampung Pancasila, Begini Pesan Danramil 01/Pemalang

TNI/Polri553 Dilihat

 

Reformasiaktual.com//Pemalang (JATENG)- Pancasila sebagai dasar negara mempunyai kedudukan yang amat fundamental bagi Bangsa Indonesia. Pancasila tidak hanya di ucapkan dengan kata-kata, akan tetapi di implementasikan dalam kehidupan sehari-hari.

Keharmonisan, toleransi antar umat beragama, dan keberagaman di Desa Surajaya Kecamatan Pemalang Kabupaten Pemalang, sehingga terpilih dan di resmikan Pencanangan Kampung Pancasila, pada Selasa (19/4/2022), bertempat di Aula Pendopo Balai Desa Surajaya.

Dalam pencanangan tersebut, kehadiran Danramil 01/Pemalang, Kapten Inf. Eko Budiraharjo, di sambut hangat Camat Pemalang, Drs. Sis Muhammad M, Kepala Desa Surajaya, Wasno, para tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, serta tamu undangan.

Pada kesempatan itu, Danramil 01/Pemalang, Kapten Inf. Eko Budiraharjo, mengatakan pembentukan Kampung Pancasila di Desa Surajaya ini berharap kedepan kepada seluruh komponen anak bangsa tentunya di Desa Surajaya Kecamatan Pemalang bisa mengamalkan seluruh sila-sila yang terkandung didalam Pancasila sehingga bisa di implementasikan dalam kehidupan sehari-hari.

“Tetap menjaga persatuan dan kesatuan segala sesuatu yang ada di Desa Surajaya agar menjadi tolak ukur bagi mereka untuk meningkatkan kembali, berkehidupan berbangsa dan bernegara yang baik”, pesan Danramil

Lebih lanjut, kata Danramil, saat ini nilai-nilai Pancasila sudah mulai terdegradasi atau menurun dalam kehidupan sehari-hari

“Dengan adanya adanya Kampung Pancasila ini sebagai bentuk untuk meningkatkan kembali nilai-nilai Pancasila. Tujuannya untuk menangkal faham radikalisme di Desa Surajaya khususnya di Kabupaten Pemalang”, kata Danramil

Sementara itu, Camat Pemalang, Drs. Sis Muhammad M, mengucapkan terimakasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada jajaran Kodim 0711/Pemalang yang sejak awal mencanangkan Kampung Pancasila ini.

“Ini yang pertama kali melaksanakan pembentukan atau pencanangan Kampung Pancasila di Kecamatan Pemalang”, ungkap Sis Muhammad

Yang pasti setelah lebaran nanti, Kata Camat Pemalang, kegiatan semacam ini akan kita laksanakan secara real di seluruh Desa yang ada di Kecamatan Pemalang hingga menumbuhkan kembali nilai-nilai leluhur Pancasila.

Di Kesempatan yang sama, Kepala Desa Surajaya, Wasno, mengucapkan terimakasih kepada jajaran Ferkopimca Pemalang yang telah mencanangkan Desa Surajaya sebagai Kampung Pancasila.

” Suatu kehormatan bagi kami bahwa Desa Surajaya menjadi salah satu yang dipilih untuk dicanangkan sebagai Kampung Pancasila perwakilan wilayah Kecamatan Pemalang”, ungkap Wisno

Desa Surajaya sendiri, kata Wisno bahwa di desanya terdapat beragam suku, ras dan agama, dengan berpedoman pada nilai-nilai luhur Pancasila masyarakat bisa hidup dengan rukun dan damai.

Akhir acara pemukulan gong tandai resminya pencanangan Kampung Pancasila Desa Surajaya Kecamatan Pemalang Kabupaten Pemalang.

 

(USMAN-RA)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *