Kodim 0703 Cilacap Salurkan Bantuan Minyak Goreng Gratis Kepada Masyarakat

Daerah808 Dilihat

 

𝗥𝗲𝗳𝗼𝗿𝗺𝗮𝘀𝗶𝗮𝗸𝘁𝘂𝗮𝗹.𝗰𝗼𝗺-Cilacap//JATEN – Kelangkaan minyak goreng berakibat meningkatnya harga minyak goreng di pasaran. Hal ini tentu sangat berdampak bagi masyarakat terutama masyarakat kalangan menengah ke bawah. Terlebih lagi pada saat mereka menjalankan ibadah puasa di bulan ramadhan 1443 Hijriyah tahun 2022.

Namun menjelang Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1443 Hijriyah Tahun 2022 masyarakat khususnya di Kabupaten Cilacap, mendapatkan angin segar, mereka bisa bernafas lega karena mendapat bantuan minyak goreng gratis untuk mereka. Bantuan minyak goreng yang berasal dari Korem 071/Wijayakusuma,Kodam IV Diponegoro ini disalurkan oleh Kodim 0703/Cilacap kepada masyarakat melalui Babinsa Koramil jajarannya.

Tidak hanya warga Kabupaten Cilacap, 6 Ton minyak goreng bantuan dari Satuan Korem 071/Wijayakusuma Kodam IV Diponegoro telah digelontorkan keseluruhan kepada Kodim Jajaran dan harus dibagikan kepada masyarakat. Minyak goreng dibagikan secara gratis untuk masyarakat yang membutuhkan.

Pembagiannya pun dilakukan secara bertahap, untuk Kodim Cilacap hari ini menyalurkan 380 Liter Minyak goreng dari total keseluruhan 6 Ton Minyak goreng yang dibagikan ke semua Wilayah cakupan Korem 071/Wijayakusuma yang meliputi Cilacap sampai dengan perbatasan Kebumen di sektor Pantai Selatan, Banyumas, Banjarnegara, Purbalingga di sektor tengah, Brebes, Tegal, Pemalang, Pekalongan dan Batang di sektor Pantai Utara.

Di wilayah Kabupaten Cilacap, mekanisme pembagian disalurkan door to door atau dari pintu ke pintu oleh Babinsa yang tersebar di 18 Koramil jajaran Kodim 0703/Cilacap dimana setiap kepala rumah tangga mendapatkan satu liter minyak goreng. Penyaluran tidak hanya warga di perkotaan, melainkan menjangkau warga pedesaan seperti daerah pegunungan terpencil dan daerah pesisir pantai.

Pihak Korem maupun Kodim berharap dengan kegiatan ini dapat membantu masyarakat yang sangat membutuhkan, terutama masyarakat yang kesulitan mendapatkan atau membeli minyak goreng. Hal ini diungkapkan Dandim 0703/Cilacap Letkol Inf Andi Afandi, S.I.P saat berada dilapangan memantau pendistribusian minyak goreng kepada masyarakatnya, Kamis (28/4).

“Masyarakat yang menerima bantuan adalah masyarakat yang kesulitan mendapatkan minyak goreng dengan harga yang terjangkau. Bantuan yang diberikan oleh Korem 071/Wijayakusuma yang didistribusikan oleh Kodim 0703/Cilacap diharapkan mampu menyentuh masyarakat yang saat ini kesulitan mendapatkan minyak goreng,” Ungkap Dandim.

Sehingga harapannya kedepan sesuai dengan prinsip 8 Wajib TNI yang ke 8, kita hadir beserta seluruh stakeholder untuk membantu mengatasi kesulitan rakyat di sekelilingnya,” Pungkas orang nomor satu di Kodim 0703/Cilacap tersebut.

Dariyah (51)salah satu warga Desa Sidanegara Kecamatan Cilacap Tengah merasa senang dengan adanya bantuan minyak goreng gratis ini. Ia menyampaikan terimakasih atas kepedulian Korem 071/Wijayakusuma melalui Kodim 0703/Cilacap yang telah memberikan bantuan minyak goreng gratis kepadanya serta masyarakat sekitar. Kesulitan mendapatkan minyak goreng dengan harga yang terjangkau, terbantu dengan adanya bantuan ini terlebih lagi menjelang Idul Fitri 1443 H.

“Melambungnya harga minyak goreng tentu sangat terasa bagi kami. Namun dengan adanya bantuan minyak goreng ini, tentu sangat membantu apalagi menjelang lebaran. Atas bantuan ini, kami mengucapkan banyak terimakasih kepada Korem 071/Wijayakusuma dan Kodim Cilacap yang telah peduli memberikan minyak goreng secara gratis, sekali lagi terima kasih pak,” Ungkapnya.(Pendim/Clp)

 

Usman

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *