Lahirkan Muballigh dan Muballighah yang Berwawasan Global, Ponpes Darul Istiqamah Lappae Kembali Membuka Penerimaan Santri Baru

PENDIDIKAN607 Dilihat

 

Reformasiaktual.com// Kab. Sinjai, (Sulsel)- Pondok Pesantren Darul Istiqamah Lappae kembali membuka penerimaan Santri dan Santriwati baru di Tahun ajaran 2022/ 2023, Pendaftaran di buka mulai Tanggal 22 Maret sampai dengan Tanggal 27 Mei 2022 ini, Menawarkan program unggulan Tahfidzul Qur’an 30 Juz, Bahasa Arab dan Da’wah.

Dibawah pimpinan Uztadz Nasir, S. Pd., M. Pd., Ponpes Darul Istiqamah Lappae mengusung Visi melahirkan generasi Muballigh dan Muballighah yang berwawasan global, Serta misi mencetak 100 Muballigh dan Muballighah setiap tahunnya dengan bekal hafalan Al-Qur’an, Hadits serta fasih dalam bahasa Arab.

Selain menyiapkan pembelajaran formal dan non formal lainnya, Ponpes Darul Istiqamah Lappae juga mengadakan kegiatan ekstrakurikuler bagi santri binaannya, Seperti Tapak Suci, Pramuka, Futsal, Memanah, Takraw, Renang dan Bulu tangkis.

Dengan fasilitas yang tersedia di Ponpes Darul Istiqamah Lappae ini seperti Lapangan, Depot Air, Asrama, Masjid Putra Putri, Gedung Pembelajaran, Gazebo dan Kantin, Sementara dalam hal konsumsi, Setiap harinya para santri binaan disediakan makan tiga kali, Yakni sarapan, Makan siang dan makan malam.

Untuk Pendaftaran dan Informasi selengkapnya, Silahkan langsung ke Kampus Ponpes Darul Istiqamah Lappae, Jalan Sumpang Ale, Desa Kalobba, Kecamatan Tellulimpoe, Dengan nomor Phonsel: 0823-1010-3993.

(Team Solider Group)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *