Luar Biasa … Walikota Bukittinggi Erman Safar Serahkan Satu Bulan Gaji Untuk Peraih Juara Umum MTQ Ke-40 Tingkat Kota Bukittinggi

Kepala Daerah189 Dilihat

 

Reformasiaktual.com // Bukittinggi – Sumatera Barat – Kecamatan Mandiangin Koto Selayan (MKS) keluar sebagai juara umum pada Lomba Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-40 tingkat Kota Bukittinggi.

Sesuai dengan janjinya pada saat pembukaan MTQ, Erman Safar memberikan gaji satu bulannya untuk peraih juara umum.

Acara MTQ tersebut berlangsung selama 3 hari, Juara umum Kecamatan Mandiangin Koto Selayan dengan 193 point, peringkat kedua Kecamatan Guguak Panjang dengan 111 point, peringkat ketiga Kecamatan Aur Birugo Tigo Baleh (ABTB) dengan 65 point.

Apresiasi penuh diberikan Erman Safar pada acara MTQ ke-40 ini, yang diadakan di GOR Bermawi selama 3 hari (20-22 Juni 2022).

“Sesuai janji saya, saya akan serahkan gaji satu bulan saya pada Kafilah peraih juara umum MTQ ke 40 tingkat Kota Bukittinggi”, kata Erman Safar dalam acara penutupan MTQ ke-40 di GOR Bermawi, Kota Bukittinggi.

“Alhamdulillah kegiatan ini berjalan baik dan maksimal. Insyaa Allah peserta yang terbaik akan menjadi prioritas untuk mewakili Bukittinggi pada MTQ tingkat Provinsi Sumatera Barat pada tahun 2023 mendatang”, Ungkapnya.

Mihandrik, S STP camat MKS mengucapkan terimakasih banyak kepada seluruh masyarakat dan semua stakeholder yang sudah bekerjasama atas terselenggaranya kegiatan lomba MTQ ini.

(Adju)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *