POLDA JABAR RAIH JUARA 1 LOMBA FOTOGRAFI UMUM, JUARA 2 FOTOGRAFI UMUM, JUARA 3 FILM PENDEK DAN KABID HUMAS POLDA JABAR DAPAT PENGHARGAAN KAPOLRI ATAS AKTIVITAS DALAM GIAT HARI BHAYANGKARA

TNI/Polri466 Dilihat

 

 

Reformasiaktual.com//BANDUNG- Animo masyarakat berpartisipasi dalam lomba kreasi “Setapak Perubahan” Polri untuk menyambut Hari Bhayangkara ke 76 cukup tinggi.

Karya – karya anak bangsa dikirim dari seluruh provinsi yang ada di Indonesia, seperti lomba fotografi sebanyak 378 karya, film pendek 146 film, 116 infografis, 104 video tiktok, 67 vlog dan 38 blog.

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menghadiri malam apresiasi kreasi ‘Setapak Perubahan Polri’ di Gedung Tribrata, Jakarta Selatan, dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-76 pada 1 Juli 2022.

Dalam kegiatan malam apresiasi tersebut, masyarakat dipersilahkan membuat kreasi dalam platform apapun, dimana
peserta atau masyarakat diperbolehkan memuat konten kritik, saran ataupun aspirasi terhadap Polri.

“Kegiatan tersebut telah memberikan kesempatan dan ruang bagi seluruh masyarakat menuangkan kreasinya. Apapun isinya dipersilahkan, kritik, saran dan aspirasi ini akan dijadikan bahan evaluasi demi wujudkan Polri yang jadi lebih baik lagi.

Adapun dalam malam apresiasi kreasi ‘Setapak Perubahan Polri’ tersebut masyarakat dapat menyalurkan kreasinya melalui, film pendek, Vlog, TikTok, Blog, Infografis, fotografi kategori umum.

Terdapat pula lomba fotografi kategori jurnalis, menulis surat untuk Kapolri kategori SD, SMP, dan SMA.

Semua kreasi dan aspirasi peserta ditampung dan dinilai oleh dewan juri yang memiliki kapasitas dan kapabilitas di bidangnya masing-masing.

Pada pergelaran Apresiasi Lomba Setapak perubahan Polri yang berlangsung di The Tribrata Darmawangsa, 22 Juni 2022 Polda Jabar berhasil mendapat Juara 1 lomba Fotografi umum, Juara 2 Fotografi umum, Juara 3 Film Pendek serta Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Ibrahim Tompo S.I.K., M.Si mendapat penghargaan Kapolri atas aktivasi dalam giat Hari Bhayangkara ke 76.

 

Eri

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *