Makna Idul Adha Tahun ini Bagi Kapolres Tapanuli Selatan

TNI/Polri703 Dilihat

 

Reformasiaktual.com//TAPANULI SELATAN-Datangnya Idul Adha 1443 H disambut suka cita seluruh masyarakat terutama di wilayah Kabupaten Tapanuli Selatan, Sumatera Utara.

Tidak terkecuali Kapolres Tapsel, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Roman Smaradhana Elhaj. Menurutnya, Idul Adha menanamkan nilai- nilai pengorbanan dan Keikhlasan pengabdian personil kepolisian, terutama Polres Tapsel, guna mewujudkan Polri yang presisi.

Dimana kata Kapolres, hal itu merupakan salah satu tugas personil untuk melayani masyarakat dengan mengambil contoh dari ketaqwaan Nabi Ibrahim dan dan keikhlasan Ismail Putra Ibrahim kemudian mendapatkan mimpi dan pertolongan dari Allah SWT.

“Belajar dari itu, perlunya kita berkorban dan ikhlas dalam melakukan tugas untuk mewujudkan polri yang presisi bukan hanya berupa harta benda bahkan juga dengan jiwa raga kita untuk masyarakat.

Kapolres berharap, dengan datangnya Idul Adha yang diperingati tahun ini, maka seluruh personil yang ada di jajaran Polres Tapsel akan menjalankan tugas secara ikhlas dan penuh kesabaran untuk memberikan pelayanan bagi masyarakat.

“Idul Adha tahun ini juga memberi makna bagaimana harus berbagi kepada seluruh kalangan tanpa membedakan suka dan agama karena negara kita adalah Pancasila,”tandasnya.

Aks

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *