Kabid Humas Polda Jabar : Jaga Kondusifitas, Polisi Silaturahmi Bersama Para Suporter Sepak Bola di Ciamis

TNI/Polri1870 Dilihat

 

 

Reformasiaktual.com//CIAMIS- Polres Ciamis Polda Jabar melaksanakan silaturahmi bersama para suporter sepak bola di wilayah Kabupaten Ciamis. Silaturahmi bersama ini dilaksanakan di Aula Pesat Gatra Mapolres Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Kamis (28/7/2022)

Silaturahmi ini dilakukan langsung oleh Kapolres Ciamis Polda Jabar AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro, SH., S.I.K., M.T., dan Wakapolres Ciamis Kompol Apri Rahman, SE., beserta jajaran. Adapun perwakilan suporter sepak bola yang hadir diantaranya Viking Galuh Ciamis dan Balad Galuh Ciamis.

Kapolres Ciamis Polda Jabar AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro, SH., S.I.K., M.T., menyampaikan ucapan terima kasih kepada suporter Viking Galuh Ciamis dan Balad Galuh Ciamis yang telah hadir di Mapolres Ciamis Polda Jabar untuk bersama-sama silaturahmi dalam rangka meningkatkan sinergitas Polri dengan elemen masyarakat. Selain itu juga tentunya dalam rangka cipta kondisi di wilayah Kabupaten Ciamis.

“Selain untuk bersilaturahmi, acara ini juga bertujuan untuk menjaga kondusifitas wilayah. Para suporter diminta agar tidak memaksakan ke stadion ketika tidak memiliki tiket. Ini bagian dari pembelajaran kejadian beberapa waktu lalu agar tidak terulang kembali,” katanya.

Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Ibrahim Tompo S.I.K., M.Si mengatakan bahwa silaturahmi ini bertujuan agar tercipta situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polres Ciamis Polda Jabar.

Kapolres Ciamis Polda Jabar menambahkan agar para suporter ketika berangkat ke stadion pertandingan sepak bola untuk tidak bergerombol atau konvoi. Ini bagian dari antisipasi Polri dan Instansi terkait lainnya dalam menjaga kondusifitas wilayah.

“Pelaksanaan kegiatan silaturahmi Polres Ciamis Polda Jabar dengan Supporter Viking Galuh Ciamis dan Balad Galuh Ciamis dalam rangka upaya Cipta kondisi menjelang pertandingan sepak bola BRI Liga 1 2022-2023,” tandasnya.

Ketua Balad Galuh Dian Sholeh Wardana alias Gozin menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kapolres Ciamis Polda Jabar yang telah mengundang untuk bersilaturahmi, Balad galuh sangat mendukung Polres Ciamis Polda Jabar untuk menjaga kondusifitas Ciamis.

“Kami akan bersinergi dengan pihak kepolisian dalam menjaga hal keamanan dan kondusifitas,” katanya.

Senada dengan Ketua Balad Galuh, Ketua Viking Galuh Ciamis Tatang Hermanto alias Tebe menuturkan Viking galuh Ciamis siap bersinergi dengan pihak kepolisian untuk menjaga kondusifitas dan keamanan. “Anggota Viking galuh Ciamis yang akan berangkat ke stadion diwajibkan untuk di Vaksin Booster,” tutur Tebe.

Pada acara silaturahmi ini juga dilakukan penandatangan Surat Pernyataan Supporter Viking Galuh Ciamis dan Balad Galuh Ciamis.
Surat pernyataan tersebut berbunyi:

Apabila tidak memiliki Tiket Online Pertandingan sepak bola, maka tidak akan memaksakan diri datang ke Stadion dan akan menyaksikan kompetisi liga 1 melalui media online maupun nonton bareng (nobar)

Apabila memiliki tiket online pertandingan sepak bola, maka akan menjaga kondusifitas selama kegiatan pertandingan berlangsung di stadion.

Tetap memperhatikan protokol kesehatan (prokes) yang berlaku dimasa pandemi Covid-19.

 

Eri

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *