11 Orang Terkena Demam Berdarah Di Kec.Kaur Utara, Kapus Padang Guci Himbau Masyarakat

Daerah782 Dilihat

 

Reformasiaktual.com//Kaur(Bengkulu)-11 orang warga kecamatan kaur utara terkena penyakit demam berdarah di rawat di puskesmas padang guci kecamatan kaur utara dari 11 orang terkena demam berdarah banyak dari anak-anak usia muda, kepala puskesmas padang guci himbau kemasyarakat jaga kebersihan dan pola makan terhadap anak-anak dan peran seorang ibu sangat penting.

Di sampaikan kepala puskemas padang guci ibu Ricke james yunsen.Skm. 11 orang yang di rawat di puskesmas padang guci terkena demam berdarah,” saat ini 11 orang warga kecamatan kaur utara di rawat di puskesmas padang guci terkena demam berdarah banyak anak anak masih kecil dan terbanyak dari desa banduagung kecamatan kaur utara,” jelas kapus padang guci Ricke

“11 orang terkena demam berdarah yang kami tangani, ada yang dirujuk ke Rumah sakit cahya batin kaur, karena keterbatasan alat alat yang ada di puskesmas padang guci,” ungkap Kapus padang guci Ricke diruang kerja nya

Lanjut jelas kepala puskesmas padang guci Ricke james Yunsen.Skm, menghimbau kemasyarakat kecamatan kaur utara dan peran ibu-ibu sangat buat anak anak,” penyebab yang kita kerahui Demam berdarah faktor nya adalah kurang nya kebersihan lingkungan dan kita sering menyampai lewat ke sekolah sekolah mensosialisasikan untuk menjaga kebersihan lingkungan,” kata kapus padang guci

“Dalam sosialisasi kami kesekolah sekolah, anak anak hati hati jajan karena faktor makanan bisa bagian dari penyebab demam panas dan sangat peran orang tua yaitu ibu ibu untuk memperhatikan anak anak kita,” ucap kapus padang guci

” kami sebagai pelayan kesehatan yang di puskesmas padang guci, mengimbau masyarakat mari kita menjaga kebersihan lingkungan kita supaya demam berdarah di lingkungan kita tidak terjadi,” tutur kapus padang guci Ricke james yunsen.Skm. (14/8/2022)

(Aidil)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *