Hadir Pada Peringatan Hari Otonomi Daerah, Kesbangpol Kota Makassar Menaruh Harapan

Daerah510 Dilihat

 

Reformasiaktul.com// Kota Makassar, (Sulsel)- Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Makassar yang diwakili oleh Kabid Hubungan Antar Lembaga, Amrun Mandasini turut mendampingi Walikota Makassar Ir Moh. Ramdhan “Danny” Pomanto bersama Wakilnya, Fatmawati Rusdi pada Peringatan Hari Otonomi Daerah ke – XXVI yang digelar Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri) secara virtual dari War Room lantai 10 Menara Kantor Balaikota. Senin (25/4/2022) siang.

“Dengan peringatan hari otonomi daerah ini, berharap bisa berkontribusi terhadap ke pemerintah daerah, tujuan nya agar bisa meningkatkan indeks pembangunan dan dapat menurunkan angka kemiskinan,”ungkap Amrun Mandasini.

Amrun menambahkan bahwa potensi daerah sebenarnya sangat luar biasa tinggal bagaimana kita bersama – sama lakukan pengembangan,” tutupnya.

Pada Peringatan hari Otoda tahun ini, Kemendagri melalui Direktorat Jenderal (Ditjen) Otonomi Daerah (Otda) mengusung tema yakni “Dengan Semangat Otonomi Daerah Kita Wujudkan ASN yang Proaktif dan Berakhlak dengan Membangun Sinergi Pusat dan Daerah Dalam Rangka Mewujudkan Indonesia Emas 2045”.

(*Zul*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *