PLT BUPATI BANDUNG BARAT HENGKI KURNIAWAN MENGHADIRI KEGIATAN PUNCAK MILANGKALA DESA PADA ASIH, KECAMATAN CISARUA, KABUPATEN BANDUNG BARAT, JAWA BARAT YANG KE 155

Entertainment551 Dilihat

 

Reformasi aktual. Com // Kabupaten Bandung Barat-  Gebyar belasan sisingaan awali milangkala Desa Pada Asih, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, yang ke 155 tahun, bertempat di lapangan Desa Pada Asih, Minggu (11/09/2022)

Dalam peringatan HUT ke- 155 Desa Pada Asih tersebut, sebelumnya Jum’ at, (0 9 / 09 / 2022 ) dilaksanakan tawasul, Do’a bersama dan Isbat Nikah Gratis, Sabtu, ( 10/09/2022 ) kreasi seni jaipongan, malamnya wayang golek, Minggu ( 11/09/2022 ), karnaval, kreasi seni sisingaan, live combo Barokah group, pimpinan H.Yayat Barokah, bintang tamu, Ade Astrid, Ujang Darso, Yudi Kunti, dan lainya.

Kepala Desa Pada Asih Deden Mujijat S. IP, dalam sambutannya, peringatan hari Hajat Lembur Minangkala Desa Pada Asih ke-155 ini bisa terselenggara berkat dukungan berbagai pihak, semua lembaga Desa, Donatur H. Yayat Barokah dan pengusaha,” Sudah menjadi rutinitas diselenggarakan setiap tahun, hanya saja 2 tahun kebelakang tidak bisa dilaksanakan karena pandemi covid-19, alhamdulillah pada tahun ini bisa dilaksanakan dengan meriah dan sambut ribuan warga, khusunya warga masyarakat Desa Pada Asih, walau pun selama acara karnaval diguyur hujan tetapi warga masyarakat tetap antusias, melaksanakan pawai, hujan tidak dihiraukan tetap semangat, Terima kasih warga Pada Asih,” Ungkapnya.

Plt Bupati Bandung Barat Hengki Kurniawan, dalam sambutannya, Saya sangat mengapresiasi dengan adanya milangkala Pada Asih yang ke 155 ini, dengan stalkholder yang ada khususnya di wilayah Desa Pada Asih, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, yang ikut serta memeriahkan kegiatan yang identik dengan seni budaya yang asli dari daerah Pada Asih dan umumnya dari kabupaten Bandung Barat.
“Salah satunya digelarnya sisingaan dan adat istiadat yang ada di daerah Pada Asih dan sementara ini untuk seni di castelo memberdayakan seniman seniman yang ada diwilayah Desa Pada Asih, Kecamatan kecamatan Cisarua, yang pengikutnya ada 15 Desa,” Tuturnya.

“Berharap, dengan tampilnya seni yang ada di Desa Pada Asih itu bisa tetap lestari dan tidak dilupakan oleh generasi sekarang, khusunya seni tradisional tetap lestari dan tidak dilupakan,” pungkasnya.

Kemeriahan karnaval budaya hari jadi ke 155 Desa Pada Asih disaksikan ribuan warga dari seluruh penjuru wilayah tumpah ruah di pusat lapangan untuk menyaksikan karnaval, perhelatan yang mengambil start di lapangan sepak bola Desa Pada Asih dan berakhir di halaman kantor Desa Pada Asih.

Bagi bangsa kita, seni dan budaya merupakan salah satu pilar dalam membangun kepribadian bangsa yang berbhineka tunggal ika. Sekaligus memperkuat kearifan lokal sebagai falsafah nilai dalam hidup berbangsa dan bernegara, Karnaval budaya yang menampilkan keanekaragaman seni dan budaya tanah air.

Salah satu warga Pada Asih Danu (50) menuturkan, kami merasa bangga menjadi warga Pada Asih kali ini di pawai karnaval masyarakat begitu banyak yang menyaksikan langsung, ajang karnaval ini yakin Selain sebagai tontonan maupun hiburan warga masyarakat, juga akan menjadi tuntunan dan ekspresi seni dan budaya Indonesia khususnya yang ada di Desa Pada Asih Umumnya Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.

( Aan Iyus)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *