Kabid Humas Polda Jabar : Polisi Lakukan Penyuluhan Bahaya Narkoba Dan Game Online di SDN Dwi Darma

TNI/Polri414 Dilihat

 

 

Reformasiaktual.com//SUBANG- Dalam rangka melindungi generasi emas Bangsa Indonesia, Kapolsek Pagaden Polres Subang Polda Jabar lakukan kunjungan giat penyuluhan bahaya narkoba dan bahaya game online di SDN Dwi Darma Desa Gunungsembung Kecamatan Pagaden.

Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Ibrahim Tompo S.I.K., M.Si menjelaskan pentingnya bahaya narkoba di kalangan pelajar merupakan bentuk perlindungan agar para generasi muda tidak terjerumus ke dalam perbuatan yang menyimpang yakni penyalahgunaan narkotika.

“Sedangkan penyuluhan bermain game online kepada para pelajar perlu diberikan dengan tujuan untuk menekan jumlah anak dalam bermain game on line, sehinga tidak kecanduan.” ucap Ibrahim Tompo.

Giat penyuluhan bahaya narkoba dan game online tersebut dipimpin oleh Kapolsek Pagaden Polres Subang Polda Jabar , Kompol Senen Ali, S.Pd., bersama jajaran Polsek Pagaden Polres Subang Polda Jabar.

Dikatakan Kapolsek Pagaden Polres Subang Polda Jabar Kompol Ali, giat ini dilakukan dalam rangka melindungi anak-anak atau siswa SD sebagai generasi emas agar terhindar dari bahaya narkoba dan game online yang lagi marak saat ini.

“Mudahan-mudahan dengan telah dilaksanakannya kegiatan ini, seluruh siswa menjadi paham bahwa penyalahgunaan narkoba dan game online itu sesuatu yang harus dijauhi karena termasuk barang yang diharamkan baik oleh Pemerintah maupun Agama.” ujar Ali.

Ditempat yang sama Kepala Sekolah SDN Dwi Darma, Ade Bahrudin mengatakan bahwa kegiatan yang dilakukan oleh Kapolsek Pagaden Polres Subang Polda Jabar ini sangat lah positif dan saya selaku Bapak dari seluruh siswa yang ada di Sekolah ini merasa terbantu dengan adanya kegiatan yang dilakukan oleh Pak Senen Ali ini.

“Oleh karenanya saya ucapkan terimakasih kepada Kapolsek Pagaden Polres Subang Polda Jabar atas penyuluhan terkait bahaya narkoba dan game online ini, mudah-mudahan ada manfaatnya buat seluruh siswa dimasa mendatang dan saya mengapresiasi atas tindakan yang dilakukan oleh Kapolsek Pagaden.” Polres Subang Polda Jabar.

 

Eri

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *