Polres Tapsel Monitoring Penyaluran BLT Tahap III di Desa Pargarutan

TNI/Polri702 Dilihat

Reformasiaktual.com//Tapanuli Selatan-Kepolisian Sektor Angkola Timur jajaran Polres Tapanuli Selatan (Tapsel) melaksanakan pengamanan dan monitoring penyaluran BLT tahap III di Desa Pargarutan Jae, Kecamatan Angkola Timur, Kabupaten Tapanuli Selatan.

Kapolres Tapsel AKBP Imam Zamroni mengatakan, kegiatan monitoring penyaluran BLT tahap III untuk bulan Juli, Agustus, dan September 2022 merupakan program pemerintah untuk membantu masyarakat yang kurang mampu.

“Adapun jumlah penyaluran BLT tahap III untuk bulan Juli, Agustus, dan September disalurkan sebanyak 92 KK tanpa adanya potongan,” kata Kapolres Tapsel AKBP Imam Zamroni.

Lebih lanjut Kapolres Tapsel berharap agar BLT tahap III ini bisa dipergunakan masyarakat secara bijak.

“Semoga BLT yang disalurkan dari pemerintah kepada masyarakat bisa meringankan beban,” pungkasnya.

Mewakili Polres Tapsel monitoring penyaluran BLT tahap III tersebut dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Angkola Timur Polsek Sipirok AIPTU Anwar S Harahap

Aks

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *