Kabid Humas Polda Jabar : Polisi Launching Program Taros Kapolres

TNI/Polri524 Dilihat

Reformasiaktual.com//GARUT- Berbagai kegiatan positif dilaksanakan oleh Polri untuk menciptakan kenyamanan , kondusifitas dan ketertiban masyarakat.

Salah satunya ialah suatu terobosan atau program dari Kapolres Garut Polda Jabar AKBP Wirdhanto Hadicaksono , S.I.K , M.Si., yakni program Taros Kapolres Garut Polda Jabar.

Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Ibrahim Tompo S.I.K.,M.Si mengatakan program ini memberikan kemudahan masyarakat dalam mendapatkan pelayanan Polri secara mudah, murah serta cepat.

“Program Taros Kapolres diharapkan dapat menampung aspirasi warga sehingga tercipta kondusifitas di tengah masyarakat.” ujar Ibrahim Tompo.

Pada hari Selasa tanggal 1 Nopember 2022 Kapolres Garut Polda Jabar bersama salah satu influencer ternama Kabupaten Garut yakni Garut Update melaksanakan Podcast Taros Kapolres Garut Polda Jabar di Mapolres Garut Polda Jabar sekaligus launching program terobosan Kapolres Garut Polda Jabar tersebut.

Dalam pod cast nya Kapolres Garut Polda Jabar menyebutkan bahwa program Taros Kapolres Garut Polda Jabar sebagai salah satu upaya Polres Garut Polda Jabar untuk dapat mempermudah keluhan maupun aduan masyarakat yang membutuhkan bantuan dari Kepolisian.

“Untuk prosedur program Taros Kapolres Garut Polda Jabar silahkan rekan-rekan dapat menyebarkan nomor seluler yang terkait dengan aplikasi Whats App dengan nomor
081113404040 , itu merupakan nomor saya pribadi dan Insyaallah saya akan merespon secepat mungkin untuk memudahkan keluhan maupun aduan dari masyarakat Kab.Garut yang membutuhkan bantuan dari Polres Garut.”Tutup Kapolres Garut Polda Jabar.

Eri

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *