Korban Kebakaran Pasar Bawah Dikunjungi Wako Erman Safar dan Ade Rezki Pratama

Daerah264 Dilihat

Reformasiaktual.com // Bukittinggi – Sebanyak 10 kios di pasar bawah hangus terbakar pada dini hari, Minggu (4/12/2022) sekitar pukul 04.30 wib.

Menurut keterangan salah satu pedagang, mengatakan kebakaran terjadi sekitar pukul 04.30 wib dini hari di hari minggu, kios yang terbakar kios jual rempah-rempah, ada sekitar 10 kios yang terbakar.

Pada Minggu pagi (4/12/2022), Walikota Bukittinggi Erman Safar dan Anggota DPR RI Ade Rezki Pratama dan jajaran langsung turun ke lokasi kebakaran, berinteraksi langsung dengan masyarakat, dan akan berupaya melakukan langkah-langkah yang dibutuhkan masyarakat korban kebakaran.

Ade Rezki Pratama mengatakan, saya langsung turun bersama Walikota Bukittinggi H. Erman Safar, meninjau langsung lokasi kebakaran dan kita berinteraksi dengan masyarakat korban kebakaran, serta masyarakat sekitar. Memang kalau ada kejadian-kejadian seperti ini, Walikota maupun saya, akan secepatnya ke lokasi musibah, serta kami selalu menurunkan team untuk membantu masyarakat.

Saya sudah instruksikan kepada SKPD dan instansi terkait, agar cepat tanggap membantu masyarakat yang membutuhkan, sesuai tupoksi masing-masing, itu tugas Pemko, dan kita akan selalu hadir di tengah-tengah masyarakat, Ucap Walikota Bukittinggi Erman Safar.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) kota Bukittinggi Rofie Hendria, mengatakan, kerugian sementara sekitar Rp 800 juta, ada beragam pedagang yang menjadi korban, ada pedagang bumbu masak, pedagang santan, pedagang plastik, pedagang harian, dan lainnya, dikarenakan lokasi kebakaran memang padat masyarakat berjualan, Rabu (7/12/2022).

Pada hari Minggu (4/12/2022) sudah dilakukan proses pendataan dan evakuasi serta pembersihan lokasi, Alhamdulillah tidak ada korban jiwa, ujar Rofie.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *