Tahun 2023, Pemkot Bukittinggi Subsidi Tabungan Utsman 2,5 Milyar

Daerah429 Dilihat

Reformasiaktual.com // Bukittingi – Pemkot Bukittinggi di tahun 2023 ini telah menyiapkan subsidi tabungan Utsman 2,5 milyar, dan akan ditambah lagi 500 juta pada perubahan, sehingga dapat disalurkan untuk 3.000 nasabah.

Walikota Bukittinggi Erman Safar memberikan apresiasi kepada pejuang Tabungan Utsman dan masyarakat kota Bukittinggi yang menjadi nasabah Tabungan Utsman, dikarenakan sampai akhir tahun 2022 tidak ditemukan kredit macet.

Hal itu disampaikan Erman Safar saat meluncurkan Tabungan Utsman untuk tahun 2023 bersama Bank Pembiayaan Rakyat Syariah (BPRS) Jam Gadang , di kantor pusat BPRS Jam Gadang, jum’at (20/1/2023).

Tabungan Utsman ini bukan program sembarangan, ini program dari hati untuk membantu masyarakat kota Bukittinggi yang membutuhkan modal usaha tanpa terjerat dari rentenir dan tiba, ini merupakan bukti nyata bahwa kota Bukittinggi dan Pemko nya pro dengan ekonomi kerakyatan, lanjut Erman Safar.

Feri Irawan, Direktur BPRS Jam Gadang menjelaskan, selama tahun 2022 ada sebanyak 3.138 permohonan yang masuk, dan sudah kita salurkan ke 1.956 nasabah, dengan total pembiayaan 14,5 milyar lebih. Hal itu sudah sesuai dengan aturan perbankan, dan hanya debitur yang tidak bermasalah yang bisa dicairkan dananya.

(Adju)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *