Pungli Meraja Lela di SMAN 4 Kerinci Diduga Aparat Hukum dan Dinas Provinsi Jambi Tutup Mata

TNI/Polri3747 Dilihat

KERINCI//reformasiaktual.com-SMAN 4 Kerinci Kec Siulak Kabupaten Kerinci Jambi tidak henti nya melakukan pungli terhadap para murid seperti yang diberitakan media ini dua edisi sebelum nya pungli disaat pengambilan nomor ujian dan perdagangan buku LKS disekolah, kali ini lagi murid dikenakan lagi untuk membayar uang perpisahan sebanyak Rp 80 ribu untuk perpisahan murid kls tiga.

Hal tersebut dibenarkan oleh beberapa murid kls 1 dan 2 kepada Awak media ini tgl 01/04/2023 mengatakan, kami terpaksa membayar uang yang kata nya untuk persiapan perpisahan murid kls tiga di SMAN 4 kerinci.

Kami membayar uang kepada bendahara kls yang sudah ditunjuk dan kemudian disetorkan kepada guru di ruangan kantor sekolah, kami kls 1 dan 2 rata-rata membayar uang sebanyak 80 ribu untuk uang perpisahan murid kls tiga, dan murid kls tiga juga dikenakan pungutan oleh para guru,, ungkap beberapa murid SMAN 4 Kerinci.

Dilanjut dengan salah satu orang tua murid SMAN 4 kerinci, setau saya selama kepala sekolah yang baru ini sudah sering anak saya meminta uang untuk pembayaran uang lapor lah uang LKS, uang pengambilan nomor ujian, uang komite, ini ditambah lagi uang untuk perpisahan.

Kalau begini terus sudah besar bia untuk murid duduk dibangku sekolah, percuma pemerintah bilang sekarang sudah sekolah gratis tetapi kami sebagai orang tua murid masih juga dikenakan biaya yang cukup banyak untuk pembayaran uang yang tidak seharus nya dipungut kepada murid, laporan media reformasiaktual.com.

Salah satu aktivis Kerinci melalui media ini mengatakan, begitu banyak dugaan pungli di SMAN 4 kerinci kenapa dinas pendidikan prov Jambi dan pihak hukum terkait tidak memberi sangsi yang tegas terhadap salah satu oknum guru yang nakal yang melakukan pungli terhadap murid.

Dan ada apa dengan Dinas Pendidikan Provinsi Jambi dan pihak hukum terkait membiarkan orang tua murid menjerit harus membayar mahal biaya pendidikan anak nya untuk mendapatkan pendidikan di SMAN 4 kerinci.

Dan menjadi pertanyaan besar kenapa dinas pendidikan prov Jambi tidak berani mengambil tindakan yang tegas seolah olah ikut menyaksikan teriak keras para orang tua murid yang sudah sering kali membayar uang yang banyak untuk pendidikan anak nya, tegas aktivis Kerinci.

Sedangkan Purnawadi selaku kepala SMAN 4 Kerinci ketika di konfirmasi oleh awak media ini melalui WhatsApp nya tidak ada jawaban, sehingga berita ini diterbitkan belum ada satupun pihak guru dan kepal SMAN 4 kerinci bisa ditemui untuk mendapatkan jawaban terkait dugaan pungli yang dilakukan oleh salah satu oknum guru di SMAN 4 Kerinci.

(Arifin Korwil Ra Jambi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *