Kabid Humas Polda Jabar : Polisi Monitoring Panyaluran BLT DD di Desa Winduraja Agar Tepat Sasaran

TNI/Polri146 Dilihat

Reformasiaktual.com//Polsek Kawali Polres Ciamis Polda Jabar monitoring penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) triwulan ke 3 ( Juli, Agustus, September). Kegiatan ini dilaksanakan di Rumah PKM Desa Winduraja, Kec. Kawali, Kab. Ciamis, Jawa Barat, Jumat (11/8/2023).

Kegiatan dilaksanakan oleh Panit Binmas Polsek Kawali Aiptu Arif Wd bersama dengan Bhabinsa Koramil Kawali Sertu Muslihat.

Adapun bantuan tersebut dibagikan kepada 30 KPM, yang masing-masing KPM mendapat Rp900.000,- (sembilan ratu ribu rupiah).

Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Ibrahim Tompo S.I.K., M.Si mengatakan bahwa monitoring dilakukan agar penyaluran bantuan tepat sasaran dan agar kegiatan berlangsung aman, tertib serta lancar.

Kapolres Ciamis Polda Jabar AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro, SH., S.I.K., M.T., mengatakan kegiatan itu dilaksanakan dalam rangka mengantisipasi gangguan kamtibmas.

“Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka antisipasi gangguan kamtibmas. Selain itu juga untuk memberikan kenyamanan dan keamanan masyarakat,” ungkapnya.

Tidak hanya itu, Polsek Kawali Polres Ciamis Polda Jabar juga menyampaikan himbauan agar bersama-sama dengan Polri menjaga kondusifitas.. kamtibmas di lingkungannya masing masing sehingga semua lapisan masyarakat merasa aman dan tentram.

“Bila ada indikasi gangguan kamtibmas segera lapor Aparat Desa, Bhabinkamtibmas atau Babinsa.” pungkasnya.

Bandung 11 Agustus 2023

Dikeluarkan oleh Bid Humas Polda Jabar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *