GEBYAR UNNIVERSARY PAMMI KABUPATEN BANDUNG BARAT KE-3 Sukses

Entertainment191 Dilihat

Reformasiaktual.com//PAMMI Bandung Barat-
Dewan Pimpinan Cabang Persatuan Artis Musik Melayu dangdut indonesia (PAMMI) Kabupaten Bandung Barat memperingati hari jadi yang ke Tiga tahun, yang dilaksanakan di lapangan sepak bola Cisarua, Desa Kertawangi, Kecamatan Cisarua Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat. Minggu, (24/09/2023)

Acara tersebut di hadiri para artis dan musisi juga Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kabupaten Bandung Barat, Hingga beberapa komonitas yang ada di Kabupaten Bandung Barat diantaranya PP, FKPPI, KNPI, AMS, HPC, CBB, DK, WFC, PAMMI, WC, WFC, BBC, MANGGAL GARUDA PUTIH, BRIGES OBIEC TEAM ALFIRAY, pokonya semuanya yang telah mendukung acara ini.

Diungkapkan Didin Damyati ketua DPC PAMMI Kabupaten Bandung Barat, dirinya berharap kepada semua komunitas seni khusus musik dangdut agar bersama-sama bersinergi membangun Kabupaten Bandung Barat melalui bidang seni dan budaya.

Saya mengajak kepada para seniman khususnya para musisi dangdut dan artis yang ada di Kabupaten Bandung Barat untuk selalu kompak, Seni itu indah bila disajikan dengan penuh tanggung jawab dan etika dalam berkesenian. Seni itu membawa kemajuan bila dilakukan dengan cara yg baik dan benar, kata pria yang akrab disapa Didin PAMMI Kepada awak media.

Didin Damyati berharap, di acara ulang tahun PAMMI yang ke tiga ini, agar kedepannya PAMMI dan pemerintah Kabupaten Bandung Barat lebih bersinergi. PAMMI sebagai satu-satunya organisasi profesi musik dangdut di Kabupaten Bandung Barat.

Sebagai organisasi profesi, kedepan PAMMI bisa lebih bersinergi dengan Pemkab Bandung Barat dalam hal kegiatan di lingkungan pemerintah Kabupaten Bandung Barat untuk bidang pembinaan kesenian dan kegiatan hiburan. “harapnya.

Lebih lanjut dikatakan, dihari ulang tahun yang ke tiga ini PAMMI Kabupaten Bandung Barat, memberi santunan 50 orang buat anak Yatim piatu dan semoga PAMMI Kabupaten Bandung Barat akan terus eksis sebagai pemerhati dan pengawas khususnya musik dangdut di masa yang akan datang.

Saya bersama PAMMI akan terus melakukan pengawasan dan pembinaan khususnya musik dangdut. Dan PAMMI sebagai organisasi profesi sudah melengkapi apa yang menjadi kewajiban organisasi sesuai Undang Undang Nomor 8 tahun 1985 Tentang Organisasi Kemasyarakatan. Juga saya ucapkan terima kasih kepada Dinas Pariwisata Kabupaten Bandung Barat, Pemerintah Desa Kertawangi YantoBin Surya, yang sudah mempasilitasi tempat, kepada Ibu Shopia wakil ketua PAMMI Kabupaten Bandung Barat, Sekjen APDESI Kabupaten Bandung Barat Gagan Wirahma, para donatur, hingga acara ulang tahun PAMMI Kabupaten Bandung Barat ke tiga berjalan lancar dan sukses, ” pungkasnya.

Journalist Aan iyus RA

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *