Program Rutilahu Desa Bojong Purwakarta Sukses Dilaksanakan

Daerah611 Dilihat

Reformasiaktual.com//Kabupaten Purwakarta-
Salah satu dari sekian agenda prioritas pemerintah dalam upaya pengentasan kemiskinan yaitu program rumah tidak layak huni tengah konsisten dilaksanakan penerapannya di seluruh Indonesia.
Tidak terkecuali di Kabupaten Purwakarta yang terdeteksi melalui rekomendasi huniannya masih terdapat hal yang perlu dilakukan pembenahan.

Menyangkut hal ini, Desa Bojong Barat telah selesai membenahi beberapa rumah hingga memenuhi standar layak huni. Dan tidak berhenti disitu program rutilahu akan terus diajukan sehingga pemerataan mengenai kelayakan dan kenyamanan masyarakat tercapai. Hal tersebut dilontarkan Kepala Desa Bojong Barat, Adik syahroni pada Senin (25/9/2023)

Desa yang masuk ke Kecamatan Bojong Kabupaten Purwakarta tersebut, lanjut Adik, masih banyak yang kondisi rumahnya masuk kategori Program Rutilahu. Untuk saat ini yang telah terealisasi meliputi wilayah di 3 Dusun Sukamaju sebanyak Sembilan unit, Bunisari enam unit serta Paratag lima unit. Sehingga ia berencana untuk tahun 2024 akan mengajukan proposal Rutilahu kembali ke Pihak Pemrov Jabar.

“Alhamdulillah, Untuk saat ini yang telah terealisasi meliputi wilayah di 3 Dusun Sukamaju sebanyak Sembilan unit, Bunisari enam unit serta Paratag lima unit. Insya Allah, mudah-mudahan. untuk tahun 2024 kami akan mengajukan kembali pengajuan program rutilahu,” tuturnya.

Terkait pembangunan renovasi sebanyak 20 unit yang telah sukses dilaksanakan, Adik Syahroni mengucapkan terimakasih kepada pihak yang telah membantu pada pelaksanaannya serta khususnya kepada Pemprov Jabar dalam hal ini Pihak Disperkim.

Pada prosesnya Program Rutilahu di Desa Bojong Barat, lanjut Adik dilakukan pendampingan serta pengawasan oleh LPM Desa, Hal itu dilakukan agar hasilnya optimal dan sesuai dengan yang diharapkan. pendampingan dilakukan dimulai pemetaan, pembongkaran, pembangunan hingga bahan material yang digunakan.

Dengan terselesaikannya program rutilahu, Adik Syahroni atas nama kepala Desa Bojong Barat mengucapkan terima kasih, baik kepada Pihak Disperkim Propinsi Jabar, Disperkim Purwakarta, Fasilitator, Koordinasi dan Fasilitator (Korfas), Pemdes Bojong Barat, Jajaran Pengurus LPM Desa Bojong Barat, beserta Warga Masyarakat desa Bojong Barat yang telah ikut membantu mensukseskan Program Pembangunan Rutilahu.

“Kami berharap dengan rutilahu ini, masyarakat merasakan dari segi keamanan dan kenyamanannya, sehingga dampaknya bisa menunjang kepada aspek kesejahteraan, dan sebagai pemerataan terhadap rumah lainnya yang belum terselesaikan, ajuan proposal Program Rutilahu di tahun 2024 ke Pihak Distarkim Propinsi Jabar semoga di kabulkan,” Tutupnya.

(Asker).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *