Reformasiaktual.com//Kapolres Majalengka Polda Jabar, AKBP Indra Novianto, S.I.K.,M.Si.,CPHR, menunjukkan kepedulian terhadap anak-anak peserta Aksi Bela Masyarakat Rempang yang digelar oleh Aliansi Masyarakat Muslim Majalengka (AM3). Saat aksi berlangsung di depan Gedung Juang Kabupaten Majalengka pada Sabtu, (30/9/2023) dan Kapolres berbagi keceriaan dengan membagikan cilok kepada anak-anak.
Kegiatan pengamanan aksi bela rempang ini tidak hanya menjadi tugas rutin kepolisian untuk memastikan ketertiban dan keamanan. Namun, hal ini juga menjadi kesempatan bagi Kapolres Indra Novianto untuk berinteraksi langsung dengan warga, khususnya anak-anak yang orang tuanya turut serta dalam aksi tersebut.
“Saya ingin berbagi kebahagiaan dan keceriaan dengan anak-anak dari peserta aksi bela rempang ini. Sembari memastikan keamanan dan kenyamanan dalam aksi, kita juga ingin menunjukkan bahwa Polri peduli terhadap masyarakat, terutama generasi muda,” ujar Kapolres Indra Novianto.
Cilok, makanan khas Jawa Barat, menjadi pilihan sebagai bentuk kepedulian Kapolres terhadap anak-anak peserta aksi. Anak-anak pun menyambut dengan senyum bahagia saat menerima cilok dari tangan Kapolres Indra Novianto.
Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Ibrahim Tompo S.I.K., M.Si berharap bahwa kegiatan seperti ini tidak hanya menciptakan keceriaan sesaat, tetapi juga dapat membawa pesan positif tentang kepedulian dan kemanusiaan dari institusi kepolisian kepada masyarakat.
Selain itu, momen ini juga diharapkan dapat memupuk hubungan yang baik antara kepolisian dan masyarakat, khususnya dengan generasi muda.
Aksi Bela Masyarakat Rempang yang digelar oleh Aliansi Masyarakat Muslim Majalengka (AM3) menarik partisipasi luas dari masyarakat dan berbagai elemen masyarakat. Keberadaan Polri dalam kegiatan ini menjadi simbol dari sinergi antara kepolisian dan masyarakat dalam mendukung demokrasi secara damai dan harmonis.
Bandung 30 September 2023
Dikeluarkan oleh Bid Humas Polda Jabar