Mengabdi untuk Negeri 33 Tahun, AKABRI Angkatan 1990 Bagikan Sembako Kepada Warga Kota Tanjung Balai

TNI/Polri405 Dilihat

Tanjungbalai, – Dengan Thema “33 Tahun Mengabdi untuk Negeri” AKBRI Angkatan 1990 gelar Acara Bakti Sosial memberikan Sembako Kepada Warga, Alat Tulis kertas kepada Pelajar Kota Tanjung Balai di Gedung Olah Raga Wira Satya Polres Tanjung Balai. Sabtu 28 Oktober 2023 Pukul 09.40 Wib

Acara dilaksanakan secara Virtual serentak Secara Zoom Meeting bersama Kapolri JENDERAL POL LISTYO SIGIT PRABOWO, M.Si berdampingan dengan PANGLIMA TNI, Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M.

Kegiatan di Kota Tanjung Balai, Turut dihadiri Kapolres Tanjung Balai AKBP Ahmad Yusuf Afandi SIK, MM, Waka Polres Kompol Rudi Candra SH, MM. Para Pejabat Utama Polres Tanjung Balai, Unsur Forkopimda dan Tokoh Lintas Agama/Masyarakat Kota Tanjungbalai berjumlah 400 orang.

Secara Virtual,
Sambutan dari PJU Mabes TNI mewakili Panitia Acara, “Saya ucapkan Salam kepada Bapak Kapolri, Panglima TNI, Para Kapolda Se Indonesia, Para Pangdam Se Indonesia, Para Dandim TNI Se Indonesia, Kapolres Se Indonesia, Tomas, Toga, Tokoh Pemuda, dan seluru elemen masyarakat yang hadir dalam menyaksikan Acara Bakti Sosial AKBARI Angkatan 1990 Secara Virtual.

“Sebentar lagi kita akan melaksanakan Pemilu/Pesta Demokrasi di Negara Republik Indonesia, maka itu kami harapkan kepada seluruh Toga, Toda, Tomas dan elemen masyarakat lainnya di seluruh Indonesia untuk tetap saling menjaga situasi politik yang aman dan kondusif, jangan mudah tervropokasi oleh berita negatif.

“Kami ucapkan terimakasih kepada panitia acara dan seluruh jajaran yang hadir dan menyaksikan Acara Bakti Sosial AKABRI Angkatan 1990 Secara Virtual di Polres Tanjungbalai, sehingga acara ini dapat berlangsung dengan lancar.

“Adapun bentuk acara bakti sosial ini berupa pemberian Paket Sembako, Sunatan Massal, Donor Darah, Perbaikan Gizi Stunting, Renovasi/Bedah rumah bagi masyarakat yg tidak mampu, dan lain sebagainya.

“Demikian yang dapat kami sampaikan selaku perwakilan Panitia, saya ucapkan selamat Kepada Angkatan AKABRI 1990 yang telah mengabdi selama 33 tahun pada Negeri tercinta ini, semoga TNI/POLRI tetap terjaga sinergisitasnya dan membawa perubahan ke arah yang lebih baik lagi. “Ucap PJU Mabes TNI.

Sambutan Bapak Kapolri, “Terimakasih kepada Kapolda dan Pangdam yang telah melaporkan kegiatan Acara Bakti Sosial AKABRI Angkatan 90 Tahun 2023, Saya menganggap bentuk kegiatan Bakti sosial yang telah dilakukan oleh jajaran Polda/Polres sangat baik, yang mana hal ini dapat dirasakan oleh masyarakat, saya juga apresiasi terhadap Polda yang melakukan Bedah rumah terhadap warga yg tidak mampu.

“Saya atensikan Jaga solidaritas dan sinergisitas TNI/POLRI dijajaran, laksanakan tugas pokok secara bersama di tengah² masyarakat, Semoga Bakti sosial ini dapat bermanfaat serta dapat membantu pertumbuhan Ekonomi di tengah masyarakat.

“Sebentar lagi Pesta Demokrasi Pemilu 2024 akan dilaksanakan dan tahapan juga sudah berlangsung, maka dari itu seluruh jajaran harus tanggap terhadap potensi gangguan dan masalah sekecil apapun, lakukan langkah langkah yang baik dan benar. “Tegas Kapolri.

Dari amatan kegiatan dihadiri dengan Penyerahan Bansos berupa Paket Sembako kepada warga yang tidak mampu berjumlah 200 paket berupa Beras 5 Kg, Gula Pasir 1 kg, Mie Instan 10 bungkus, Minyak Goreng 1 Liter, Kopi Saser 1 Renteng serta Teh 1 Kotak dan Penyerahan Bansos Paket Pelajar kepada Siswa/siswi SD berjumlah 200 paket berupa Tas Sekolah, Topi, Dasi, Buku Tulis dan Pensil.

S T H//RA