TAPANULI SELATAN – Dalam rangka pengamanan maksimal perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru), Polres Tapanuli Selatan (Tapsel) menggelar Lat Pra Ops Lilin Toba 2023, Kamis (21/12/2023) pagi.
“Selain agar pengamanan Nataru nanti berjalan maksimal, kegiatan ini juga bertujuan untuk menyamakan persepsi sebelum pelaksanaan Operasi,” kata Waka Polres Tapsel, Kompol Rahman Takdir Harahap, SH, usai pimpin Lat Pra Ops Lilin Toba 2023.
Pada kegiatan yang berlangsung di Aula Pratidina Mako Polres Tapsel itu, pihaknya juga merinci terkait titik rawan dan kemacetan lalu lintas. Ia memaparkan, ada beberapa titik Jalan yang menjadi perhatian.
“Yakni, pada Pos Yan Aek Sijorni, Kabupaten Tapsel. Karena, merupakan jalur utama lintas Provinsi. Juga, melintasi lokasi Wisata Alam Aek Sijorni,” terangnya.
Tak hanya itu, titik rawan juga ada di Pos Yan Pal XI. Sebab, jalur tersebut merupakan simpang tiga antar kabupaten dan provinsi. Baik yang datang dari Medan, Pekanbaru, dan Padang.
“Dengan demikian, jalur ini juga rawan terjadi kemacetan. Sehingga, persimpangan tersebut menjadi perhatian kami,” imbuhnya.
Begitu juga di Pos Yan Batu Jomba, Kabupaten Tapsel. Menurut Waka Polres, sejauh ini, pihaknya sudah berupaya untuk meminimalisir terjadinya kemacetan. Tapi, karena kondisi alam, maka titik ini jadi fokus utama pihaknya.
“Tiga titik ini menjadi atensi, agar masyarakat yang melintas di tiga jalur tersebut bisa berjalan dengan baik dan Kamseltibcar Lantas juga tertata dengan kondusif,” harapnya.
Antisipasi Gangguan Kamtibmas
Selain itu, pihaknya juga membahas tentang antisipasi kejahatan yang mengganggu Kamtibmas selama Nataru. Di setiap Pos, pihaknya telah mempersiapkan personel dengan melakukan Patroli rutin.
Waka Polres berharap, kiranya semua masyarakat yang melakukan aktivitas ibadah dan bepergian yang masuk wilayah hukum Polres Tapsel merasa aman dan nyaman. Setiap ruas Jalan, pihaknya juga sudah mem-ploting.
“Sehingga pada saat pelaksanaan Operasi Lilin Toba 2023 tidak terjadi apa-apa khususnya tindak kriminalitas yang menyangkut arus mudik,” pungkasnya.
Sebagai informasi, dalam Ops Lilin Toba 2023 ini, sebanyak 394 personel gabungan siaga di wilayah hukum Polres Tapsel. Selain itu, ada 4 Pos Pengamanan dan 3 Pos Pelayanan yang berdiri di wilayah hukum Polres Tapsel.
Tampak hadir dalam Lat Pra Ops Lilin Toba ini antara lain, Kasat Intelkam, AKP Hasudungan Butarbutar. Kasat Lantas, AKP Sofyan Helmi Nasution, SH. Kasat Resnarkoba, AKP Salomo Sagala.
Kemudian, KBO Sat Reskrim, Iptu Sucipto. Serta, para Kabag, KBO Kasi, Perwira, dan jajaran personel Polres Tapsel lainnya.
Aks