Humas Polres Tapsel : PDM Coffee Berpotensi Merambah Pasar Internasional

TNI/Polri2690 Dilihat

TAPANULI SELATAN – Humas Polres Tapanuli Selatan (Tapsel), mengaku siap memberi dukungan penuh terhadap pemenuhan kebutuhan ekspor komoditi kopi dan pertumbuhan sektor pertanian daerah dengan ikut majukan Kebun Pesantren Darul Mursyid (PDM) Coffee.

Dukungan itu, terlihat saat jajaran Humas Polres Tapsel hadir serta terlibat langsung dalam publikasi pemberitaan tentang penanaman komoditi kopi perdana di Kebun PDM Coffee, pada Minggu (29/1/2024) lalu.

Kapolres Tapsel, AKBP Yasir Ahmadi, SIK, MH, melalui Plh Kasi Humas, Brigadir Erlangga Gautama, SH, pada Selasa (30/1/2024) sore menyebut, bahwa dukungan itu salah satunya dengan kolaborasi antara PDM dan Polri. Khususnya, dalam menggaungkan Kopi lokal khas Pesantren tersebut.

“Kita merasa terpanggil untuk ikut terlibat dalam memajukan sektor kopi di PDM ini. Bila perlu, kita upayakan agar sektor kopi asal PDM menyentuh pangsa pasar di kancah Internasional,” terang Rangga, sapaan karib Kasi Humas.

Rangga juga menuturkan kiranya, ke depan ada agenda atau rangkaian mempromosikan Kopi asal PDM dengan melibatkan Humas Polres Tapsel. Dengan demikian, kehadiran Polri dalam menumbuhkan geliat ekonomi masyarakat benar-benar terasa.

Polres Tapsel sendiri, sesuai perintah Kapolres AKBP Yasir Ahmadi, menurut Rangga, berkomitmen sepenuh hati untuk memajukan pertumbuhan ekonomi masyarakat di wilayah hukumnya. Oleh karenanya, ia mendorong langkah serupa agar ditiru oleh lembaga pendidik atau komunitas masyarakat lainnya.

“Semakin banyak terobosan unggul baik di sektor pertanian, ataupun pariwisata di Tapsel ini, maka tak menutup kemungkinan akan menambah kesejahteraan masyarakat,” pungkas Rangga menutup.

AKS