Reformasiaktual.com//Oku Timur -Kepala sekolah SD Negeri 19 Martapura, mengimbau siswanya agar senantiasa menjaga kebersihan terutama ruangan kelas tempat menimba ilmu, seperti membuang Sampah Pada Tempatnya,maka kepedulian akan kebersihan senantiasa terbentuk, sehingga proses pembelajaran akan berlangsung secara efektif. (Selasa 05-03-2024)
Kebersihan merupakan sebagian dari iman, berarti menjaga lingkungan agar tetap Bersih adalah sebuah kewajiban bagi seluruh siswa, salah satunya dengan menjaga kebersihan lingkungan di SD Negeri 19 Martapura . Kepala Sekolah Dan Guru memberikan contoh siswa agar selalu menjaga kebersihan di lingkungan.
”Menjaga kebersihan lingkungan sudah menjadi kewajiban bagi semua Siswa Dan Guru sekolah, mulai dari kepala sekolah, guru, staf tata usaha, hingga siswa. Semua elemen penting untuk berpartisipasi dalam menjaga kebersihan lingkungan sehingga tercipta suasana belajar dan mengajar yang Sehat,Ujar Dian Ekasari
Ia menyampaikan,Dalam rangka menciptakan lingkungan yang bersih dan nyaman terutama ruang kelas untuk Mencari ilmu, Kepala Sekolah Dan Dewan Guru SD Negeri 19 Martapura melakukan langkah nyata dengan memulai dari hal terkecil seperti, menjalankan tata tertib kebersihan kelas maupun lingkungan sekitar, Contohnya piket kebersihan untuk mengembangkan kepedulian dan kecintaan siswa terhadap kebersihan di lingkungan sekolah, bisa diaplikasikan melalui Jadwal Piket Kelas Yang Aktif,” Tutupnya.
Krisna