Carnaval Ramadhan, Bazar Murah serta Wahana Bermain Anak di Bulan Suci Ramadhan 1445 H

Daerah120 Dilihat

Purwakarta, reformasiaktual.com-
Carnaval Ramadhan berupa pasar malam atau bazar malam adalah pasar jalanan yang beroperasi pada malam hari dan umumnya didedikasikan untuk memamerkan, menjual dan bersantap alih-alih pasar untuk bisnis sehari-hari seperti UMKM. Pasar tersebut biasanya adalah pasar udara terbuka.

Sama seperti yang sedang berjalan di Kabupaten Purwakarta, Agus Chandra selaku CEO Buana Cipta Promosindo, mengharapkan kegiatan Carnaval Ramadhan Bazar murah ini menjadi agenda tetap bagi pemerintah khususnya Pemkab Purwakarta.

“Saya berharap kegiatan ini menjadi agenda tetap Pemda Purwakarta, khususnya dalam kegiatan ulng tahun Purwakarta dan bulan suci ramadhan, untuk menunjang peningkatan ekonomi umkn masyarakat,” ungkap Agus Chandra.

Dikatakan Agus Chandra, dampak dari bazar ini juga dapat dirasakan pedagang pedagang kecil yang jarak nya 500 meter dari lokasi bazar.

“Alhamdulillah radius 500 meter dari lokasi bazar akan terdampak oleh adanya bazar murah ini,”ucap Agus.

Sementara itu, Koordinator pelaksanaan kegiatan, Asep Budi mengatakan, Bazar murah ini sudah pernah dilaksankan pada jaman Bupati Purwakarta Lili Hambali.

“Zaman nya Bupati Lili Hambali Uda pernah kita lakukan kegiatan bazar murah di Purwakarta, dan sekarang kita adakan lagi di momen bulan ramadhan,”ucap Asep.

Bazar murah yang berada dilokas di jalan K.K Singawinata depan situ Buleud tersebut juga menyediakan wahayan hiburan bermain buat anak anak, rencananya kegiatan bazar murah tersebut berlangsung dari tanggal 23 Maret – 21 April 2024.

RN / DSP