BUPATI PADANGLAWAS UTARA MENGHADIRI PELEPASAN JEMAAH CALON HAJI ASAL KABUPATEN PADANGLAWAS UTARA DI ASRAMA HAJI EMBARKASI MEDAN MENUJU BANDARA KUALANAMU DELISERDANG

Daerah208 Dilihat

ReformasiAktual.com// Penjabat (Pj) Bupati Padang Lawas Utara Patuan Rahmat Syukur P. Hasibuan, S.STP., MM., Menghadiri Pelepasan Jemaah Calon Haji Asal Kabupaten Padang Lawas Utara di Asrama Haji Embarkasi Medan Menuju Bandara Kualanamu Medan, Minggu (09/06/2024).

Turut hadir dalam acara Kakanwil Kemenag Provinsi Sumatera Utara H. Ahmad Qosbi, S.Ag,.MM., Kakan Kemenag Paluta Drs. H. Safiruddin Harahap, M.Pd., Plh. Sekretaris Daerah Kabupaten Padang Lawas Utara Makmur Harahap, ST., MM., Para Asisten, Pimpinan OPD, Kepala UPT Asrama Haji Embarkasi Medan, dan tamu undangan lainnya.

Kakanwil Kemenag Provinsi Sumatera Utara H. Ahmad Qosbi, S.Ag,.MM., dalam sambutannya menekankan kepada Jemaah Calon Haji untuk menjunjung tinggi semangat persaudaraan, kesabaran, dan pengertian selama menjalankan ibadah haji di Tanah Suci Mekkah.

Penjabat (Pj) Bupati Padang Lawas Utara Patuan Rahmat Syukur P. Hasibuan, S.STP., MM., dalam sambutannya mengingatkan para Jemaah Calon Haji Kabupaten Padang Lawas Utara untuk tetap jaga kesehatan agar diberi kemudahan dalam melaksanakan ibadah haji, serta selamat pergi dan selamat kembali ke tanah air, dengan membawa predikat haji yang mabrur dan hajjah yang mabrurah.

Bupati juga berpesan kepada para Jemaah Calon Haji untuk tanamkan sejak dini, niat yang tulus dan ikhlas untuk tujuan ibadah semata-mata dengan mengharapkan ridho Allah SWT.

Aks