DESA DEDAP kembali merauf juara Umum MTQ Tingkat kecamatan yang Ke XII ,Memboyong piala bergilir menjadi Piala Tetap

Daerah307 Dilihat

Meranti
//Reformasi aktual com – 10 Desa pada Tahun ini masyarakat membanjiri di halaman kantor camat Tasik putri puyu guna menyaksikan penutupan MTQ ke 12 yang di selenggarakan selama 5 hari di halaman kantor camat .

Dengan antusias seluruh lapisan masyarakat sebanyak 10 desa mulai dari desa tanjung Padang hingga desa mengkirau .

Tampak hadir dalam penutupan MTQ Ke 12 Camat Tasik putri puyu ZAENAL ,SE beserta istri Sekcam H,NAZIR Ketua Lam Amirudin kepala UPT puskesmas ,NS AHMAD DAUD , S,Kep Ketua MUI Teguh S,pd,i ketua LPTQ KURDI SE, Kapolsek Merbau yang di wakili BHABINKAMTIBMAS bandul Denramil Merbau yang di wakili BABINSA Bandul kepala desa se kecamatan dan seluruh lapisan masyarakat Minggu 28 Juli 2024 .

Sambutan Camat Tasik Putri Puyu ZAENAL ,SE dalam pidatonya sangat bangga sekali khususnya kepada seluruh lapisan masyarakat Desa Bandul pada umumnya sekecamatan Tasik putri puyu yang sudah bersama sama menyukseskan MTQ yang ke 12 ini .

Tentunya bagi peserta yang terbaik yang akan nantinya kita bawa ke tingkat Kabupaten .

Disini saya berpesan kepada seluruh lapisan masyarakat ku mari kita ramaikanmasjid 5 waktu begitu makhrib sampai waktunya Isyak ,subuh dan seterusnya untuk apa masjid kita besarkan kalau kita tidak membesarkannya .

Sambung ZAENAl kepada peserta yang mendapat juara nantinya di masing masing desa terus di adakan pembinaan di tingkat kecamatan sehingga nantinya bisa mengharumkan nama kecamatan Tasik putri puyu .

Sekali lagi saya menghimbau kepada seluruh lapisan masyarakat kecamatan Tasik putri puyu, mengingat kita sudah dua Minggu tidak di guyur hujan tentunya melalui mimbar ini ijinkan kami untuk menyampaikan untuk masyarakat ku mari kita berhati hati terkait kebakaran hutan dan lahan kepada pemerintah desa kami harapkan agar bisa menyampaikan dan mengumumkan di masjid masjid dan di mushola .

Begitu juga bagi saudara saudara ku yang pelaut karena kita akan menghadapi musim panas tentunya kalau sudah panas jadi berangin mendatangkan ombak agar kiranya berhati hati ,gunakanlah Septi atau pelampung sebut ZAENAL SE..

Di sela pengumuman pembagian hadiah awak media menyambangi kepala Desa Dedap MANSUR yang sudah 6 kali berturut turut mendapat juara umum dan pada tahun ini piala bergilir yang di perebutkan di masing masing desa maka akhirnya menjadi milik tetap DesaDedap , kepala desa Dedap MANSUR ,sangat bangga dan berterimakasih terutama kepada seluruh kafilah desa Dedap senantiasa tetap bersemangat setiap tahun nya begitu juga masyarakat sangat antusias baik pelatih dan pembinaan di tingkat desa .

Begitu juga ucapan kepada pemerintah kecamatan Tasik putri puyu telah menyukseskan MTQ tingkat kecamatan yang ke 12 ini .

Mansur juga berharap pemerintah kecamatan tetap melanjutkan pembinaan yang lebih maksimal bagi anak anak kita yang mendapatkan Tiket menuju ke tingkat Kabupaten sehingga bisa nantinya mengharumkan nama Kecamatan Tasik Putri Puyu tutur Kepala Desa Dedap ( MANSUR )

KARYONO ,RA