Kasat Lantas Polres Bitung Lakukan Kunjungan di Sekolah Dasar SD, SMP Serta SMA

TNI/Polri175 Dilihat

Reformasiaktual.Com/Bitung —- Baru menjabat kurang lebih 3 (Tiga) Minggu, Kasat Lantas Polres Bitung Iptu Muhammad Syarif Subarkah, S.Tr.K., melakukan kunjungan di Sekolah Dasar (SD), dan Sekolah Menengah Pertama (SMP), Serta Sekolah Menengah Atas (SMA).

Kegiatan ini diadakan untuk memberikan pengarahan kepada murid-murid mengenai pentingnya melengkapi surat kendaraan dan menggunakan knalpot standar saat berkendara.

Dalam upaya menciptakan ketertiban berlalu lintas di kalangan guru dan murid, Kasat Lantas memberikan peringatan agar tidak menggunakan knalpot bermasalah dan selalu patuh pada peraturan lalu lintas yang berlaku.

Selama kunjungan tersebut, keadaan berlangsung dalam suasana aman, lancar, dan terkendali. Kegiatan ini berhasil memberikan dampak positif dengan meningkatkan kesadaran berlalu lintas di kalangan siswa.

“Semoga ini dapat terus mendukung upaya menciptakan keselamatan dan peraturan dalam berlalu lintas di wilayah kota Bitung,” pungkas Iptu Muhammad Syarif Subarkah.

Kepala sekolah SMA Kristen Tumou Tou Bitung Goldfriet R.S Bawotong, S.pd, M.pd sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan Sat Lantas Polres Bitung, dan berharap kegiatan ini dapat berkesinambungan agar siswa siswinya mengerti aturan dan disiplin berlalulintas,”singkatnya.

Syarif