Pisah Sambut Kakan Pertanahan Kabupaten Bogor I, Pj Bupati Minta Budi Kristiyana Perkuat semangat pelayanan terhadap masyarakat

Daerah162 Dilihat

Reformasiaktual.com//BOGOR- Pj. Bupati Bogor, Bachril Bakri menyampaikan selamat datang kepada Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Bogor I yang baru, Budi Kristiyana pada acara pisah sambut dan purna tugas pegawai lingkup Kantor Pertanahan Kabupaten Bogor I, di Aula Reforma Agraria, Cibinong, Jumat (1/11).

Pada kesempatan tersebut, Pj. Bupati Bogor mengajak jajaran Kantor Pertanahan Kabupaten Bogor I untuk sama-sama menyukseskan pembangunan daerah di bidang agraria.

Untuk diketahui Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Bogor I yang baru, Budi Kristiyana menggantikan kepala kantor sebelumnya, Yuliana. Turut hadir pada acara tersebut Ketua DPRD Kabupaten Bogor, beserta jajaran perwakilan Forkopimda Kabupaten Bogor.

Pj. Bupati Bogor, Bachril Bakri mengungkapkan, semoga dengan kepemimpinan bapak Budi, lebih memantapkan peran penting Kantor Pertanahan Kabupaten Bogor I, dalam memperkuat semangat pelayanan terhadap masyarakat Kabupaten Bogor, dalam urusan agraria, beserta masalahnya.

“Saya berharap persoalan pertanahan dan program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) bisa diselesaikan di Kabupaten Bogor,” ungkap Bachril.

Bachril berharap, semoga dengan rotasi kepemimpinan ini akan mempererat sinergi yang telah terjalin baik, dengan jajaran Forkopimda Kabupaten Bogor, untuk bersama-sama menyukseskan pembangunan daerah dalam bidang agraria.

“Teruslah memberikan solusi apabila masyarakat mengalami kendala dalam masalah pertanahan, serta membantu untuk menyelesaikan dengan baik,” harap Bachril.

Bachril menambahkan, atas nama masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Bogor mengucapkan selamat datang kepada bapak Budi Kristiyana di Bumi Tegar Beriman. Dan tentunya mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada ibu Yuliana atas kebersamaannya dalam menjalankan tugas di wilayah Kabupaten Bogor.

Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Bogor I, Budi Kristiyana menjelaskan program-program yang sudah dilaksanakan kepala kantor sebelumnya yang dianggap baik akan kami lanjutkan, diantaranya menyelesaikan program PTSL. Untuk Kabupaten Bogor, program PTSL pada tahun 2024 kita mendapatkan target sebanyak 50 ribu.

“Saat ini capaiannya sudah mencapai 75 persen, jadi tinggal 25 persen lagi target yang harus diselesaikan yang insya Allah akan kita selesaikan hingga bulan Desember 2024,” jelas Budi.

Budi berharap kepada jajaran Forkopimda, Pemerintah Kabupaten Bogor, dan seluruh stakeholder, untuk mendukung program-program kami, dan terus meningkatkan sinergi dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.( dauri )