Pelantikan dan Bimtek KPPS Desa Jambudipa Pemilihan Gubernur / Wagub Bupati / Wabup Kabupaten Bandung Barat

DESA45 Dilihat

Reformasi aktual.com//Cisarua Bandung Barat
Pemungutan suara dalam rangka Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 akan segera berlangsung pada 27 November 2024 mendatang.

KPPS sendiri merupakan badan adhoc terakhir yang dibentuk setelah Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), Panitia Pemungutan Suara (PPS), dan Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih/PPDP). Sesuai dengan Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) Nomor 8 Tahun 2022, KPPS memiliki tugas utama untuk melaksanakan pemungutan suara di Tempat Pemungutan Suara (KPPS).

Teknis dan jadwal pembentukan KPPS diatur di dalam Keputusan Komisi Pemilihan Umum Nomor 475 Tahun 2024 tentang Perubahan Keempat atas Keputusan Komisi Pemilihan Umum Nomor 476 Tahun 2022 tentang Pedoman Teknis Pembentukan Badan Adhoc Penyelenggara Pemilihan Umum dan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, dan Wali Kota dan Wakil Wali Kota.

Panitia Pemungutan Suara (PPS) Desa Jambudipa atas nama Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bandung Barat, Hari Bagus Sundara,” melantik 140 anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Desa Jambudipa,Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat pada Kamis (07/11/2024) di Gor Bulu Tangkis Desa Jambudipa, jalan Kol, Masturi Cisarua – Cimahi.

Pelantikan tersebut dihadiri oleh PPS, Sekretariat PPS, Kepala Desa Jambudipa Cece Suryadi, Sekretaris Desa Jambudipa Riki Pradita, Babinsa Peltu Suhandi, Bhabinkamtibmasa A Iptu Indra, ketua PPK Hari Bugus Sundara, Anggota PPK, BPD Desa Jambudipa Iyan, ketua PPK Cisarua Dedi Junaedi, PKD Jambudipa Feri Ardianto serta seluruh anggota KPPS Desa Jambudipa

Kegiatan tersebut ditandai dengan pengucapan sumpah jabatan seluruh ketua maupun anggota KPPS serta penandatanganan sumpah jabatan.

Pengucapan sumpah jabatan oleh Ketua PPS Desa Jambudipa, yang di tirukan oleh semua anggota KPPS

Ketua KPU melalui Ketua PPS juga menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh anggota KPPS yang telah dilantik dan berharap KPPS dapat melaksanakan tugasnya dengan baik dan sukses dalam Pemilu 2024.

Usai dilantik ini, para anggota KPPS mengikuti bimbingan teknis (bimtek), Hal ini guna memaksimalkan para anggota KPPS agar mampu bekerja secara maksimal, berintegritas, profesional, jujur, dan adil.

“Harapan saya semoga anggota KPPS yang telah dilantik ini, bisa bekerja semaksimal mungkin agar Pemilu 2024 ini bisa berjalan lancar dan sukses,” harapnya.

Dilanjutkan dengan Pembacaan Pakta Integritas oleh Perwakilan Ketua KPPS

Sementara Kepala Desa Jambudipa Cece Suryadi menyampaikan “KPPS harus mampu bekerja profesional dan netral dalam melaksanakan tugasnya. KPPS juga harus mampu menjaga keamanan dan ketertiban selama pelaksanaan Pemilu,”

“Semoga anggota KPPS dapat menjalankan tugasnya dengan baik dan Pemilu 2024 di Desa Jambudipa dapat berjalan dengan lancar dan sukses,” tutpnya.

Journalist Aan iyus RA***