Warga Gotong Royong Perbaiki Jalan Berlubang Dekat Jembatan Samping Rumah Bidan Wiwin

Daerah142 Dilihat

Refomasiaktual.com//Probolinggo- 21 Januari 2025 – Warga Desa Sumber Centeng, Kecamatan Kotaanyar, Kabupaten Probolinggo, bergotong royong memperbaiki jalan berlubang yang membahayakan bagi pengguna jalan.

Jalan berlubang ini berada di dekat jembatan, tepat di samping rumah Bu Bidan Wiwin. Kondisi ini telah menjadi perhatian warga karena sering menyebabkan kecelakaan kecil, murid dan masyarakat terutama di malam hari saat penerangan jalan sangat minim.

Inisiatif perbaikan muncul dari warga setempat yang memutuskan untuk mengumpulkan uang secara swadaya. Salah satu ide unik yang mereka gunakan adalah mengumpulkan uang koin dari seluruh warga desa. Dengan semangat gotong royong, mereka berhasil mengumpulkan dana. Sumbangan. bendahara desa nyombang Rp.50 ribu, Ustadz sumarto Rp.50 ribu, Evi sulistiana Rp. 25 Ribu, siti maisyaroh 25 ribu, buk mudmainnah 25 ribu, dan kekuranganya biyaa tukang, konsumsi dan seterusnya di tanggung bu bidan wiwin.

Proses pengumpulan dana dilakukan secara sukarela oleh warga, baik dari kalangan muda maupun orang tua. Mereka bersama-sama menyisihkan uang koin dari sisa belanja harian untuk mendukung perbaikan jalan. “Ini demi keselamatan bersama. Kalau kita tidak peduli, siapa lagi?” ungkap Ustadz sumarto, salah satu tokoh masyarakat.

Setelah dana terkumpul, warga bergotong royong menutup lubang di jalan dengan material sederhana seperti batu dan semen. Mereka berharap langkah ini dapat menjadi solusi sementara hingga ada perhatian lebih dari pihak pemerintah desa untuk perbaikan jalan secara permanen.

Semangat gotong royong yang ditunjukkan warga Desa Sumber Centeng menjadi contoh nyata kepedulian terhadap lingkungan sekitar. Mereka berharap tindakan ini dapat menginspirasi untuk menjaga fasilitas umum demi kenyamanan dan keselamatan bersama.”Pungkasnya.!

  Ibrahim