Yayasan Madina Khoirul Ummah Buka Donasi untuk Korban Banjir Bekasi dan Bandung Barat

Sosial11 Dilihat

Reformasiaktual.com//Bandung, 16 Maret 2025 – Yayasan Madina Khoirul Ummah membuka penggalangan dana atau donasi untuk membantu para korban bencana alam banjir yang melanda wilayah Bekasi dan Bandung Barat. Banjir yang terjadi telah menyebabkan kerugian materiil dan menimbulkan penderitaan bagi banyak warga.

Melalui poster yang beredar di media sosial, Yayasan Madina Khoirul Ummah menyerukan kepada masyarakat luas untuk berpartisipasi dalam aksi kemanusiaan ini. Donasi dapat disalurkan melalui rekening BRI dengan nomor 1141-01-015943-50-9 atas nama Madina Khoirul Ummah.

Berbagai bentuk donasi diterima, termasuk pakaian layak pakai, logistik, dan bantuan berupa transfer dana. Yayasan menjamin bahwa seluruh donasi yang terkumpul akan disalurkan secara transparan dan bertanggung jawab kepada mereka yang membutuhkan, khususnya para korban banjir di Bekasi dan Bandung Barat.

Yayasan Madina Khoirul Ummah mengajak masyarakat untuk menunjukkan kepedulian dan berbagi dengan sesama yang tengah menghadapi kesulitan. Semoga bantuan ini dapat meringankan beban dan mempercepat proses pemulihan bagi para korban banjir.

Kontak:

Untuk informasi lebih lanjut, masyarakat dapat menghubungi Tlp 085642172735 Sdr. DINDIN, KAMALUDIN. SE. (Sekretaris Yayasan MKU).