Reformasiaktual.com//Garut, Dalam semangat berbagi dan kepedulian sosial di bulan suci Ramadhan, Korem 062/Tarumanagara menggelar aksi berbagi dengan membagikan 1000 paket takjil kepada masyarakat. Kegiatan ini berlangsung di berbagai titik di wilayah Korem 062, dengan sasaran utama penyaluran, Pondok Pesantren, Masjid dan para pengguna jalan, serta mereka yang sedang dalam perjalanan menjelang waktu berbuka puasa. Sabtu (22/03/2025)
Danrem 062/TN Kolonel Inf Nurul Yakin M.A., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk nyata kepedulian TNI kepada masyarakat, khususnya dalam momen Ramadhan yang penuh berkah.
“Melalui aksi berbagi takjil ini, kami ingin membantu sesama serta mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat,” ujarnya.
Masyarakat yang menerima takjil menyambut kegiatan ini dengan antusias dan penuh rasa syukur. Selain berbagi makanan, kegiatan ini juga menjadi ajang silaturahmi serta pengingat untuk terus menumbuhkan rasa solidaritas di tengah kehidupan bermasyarakat.
“Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan semangat berbagi dan kebersamaan terus tumbuh, tidak hanya di bulan Ramadhan, tetapi juga dalam kehidupan sehari-hari. Semoga aksi kecil ini membawa manfaat besar bagi yang membutuhkan serta mendapatkan keberkahan dari Allah SWT”.tandasnya.
(Penrem 062/Tn)