Padang Lawas Utara//Reformasi Aktual.com – Bupati Padang Lawas Utara, (Paluta) H.Reski Basyah Harahap.S.STP.MSi., didamping Sekda Patuan Rahmat menerima kunjungan silaturahmi Ketua Pengadilan Agama Padang Sidempuan, A.Latif Rusydi Harahap.S.HI.M.A beserta staf di ruang kerja Bupati, kamis (17/4/2025).
Bupati Padang Lawas Utara, H.Reski Basyah Harahap menyambut baik dan menyampaikan apresiasi atas kerjasama yang sudah terjalin baik selama ini, semoga kedepan dapat terus berlanjut dan jalinan sinergitas yang sudah berjalan baik selama ini dengan Pengadilan Agama Padang Sidempuan dapat lebih baik lagi.
“Melalui momentum kunjungan kerja dan silaturahmi ini, kita berharap akan terjalin komunikasi yang lebih intensif dan kolaborasi yang lebih kuat antara Pemerintah Kabupaten Padang Lawas Utara dan Forkopimda, terutama dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik, khususnya dalam bidang hukum dan keadilan,”ucap Bupati.
Silatuhrahmi ini bertujuan untuk mempererat hubungan kelembagaan antara Pengadilan Agama dan Pemerintah Daerah.
Ketua Pengadilan Agama Padang Sidempuan, A.Latif Rusydi Harahap menyampaikan terima kasih atas sambutan dan layanan yang dilakukan Pemerintah Kabupaten Padang Lawas Utara atas kunjungannya.
“Saya juga sangat mengapresiasi hubungan harmonis yang telah terbangun di Kabupaten Padang Lawas Utara ini. Semoga tetap selalu bersinergi dan kompak dalam menjalankan tugas serta tanggung jawab dalam menjalankan roda pemerintahan,”ujar A.Latif Rusydi Harahap.
Kunjungan ini diharapkan dapat meningkatkan sinergi antara Pengadilan Agama (PA) dan Pemerintah Daerah dalam memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat pencari keadilan.
Aks