Indramayu – Semangat gotong royong warga Desa Temiyangsari kembali terlihat saat Musyawarah Desa Khusus (Musdesus) yang digelar pada Selasa, (20/5/2025) kemarin di Aula Kantor Desa setempat.
Dalam acara ini, dibentuk kepengurusan Koperasi Desa Merah Putih, yang nantinya diharapkan menjadi motor penggerak ekonomi warga.
Turut hadir dalam musyawarah ini Camat Kroya beserta tim, Kuwu Desa Temiyangsari, Ketua BPD, pendamping desa, calon pengurus koperasi, serta Bhabinkamtibmas Desa Temiyangsari, Bripka Wawan Kurniawan yang ikut memonitor jalannya kegiatan.
Kapolres Indramayu AKBP Ari Setyawan Wibowo melalui Kapolsek Kroya IPTU Khaerudin Zuhri mengapresiasi langkah masyarakat dalam membentuk koperasi sebagai upaya membangun kemandirian ekonomi desa.
“Kehadiran koperasi ini jadi bentuk nyata semangat masyarakat dalam membangun. Kami dari Polsek Kroya sangat mendukung kegiatan seperti ini karena bisa menciptakan iklim sosial yang sehat dan tentunya juga kondusif,” ujar Kapolsek. Rabu (21/5/2025)
Lebih lanjut, IPTU Khaerudin menambahkan bahwa kehadiran Bhabinkamtibmas di tengah masyarakat bukan hanya soal keamanan, tetapi juga bentuk dukungan terhadap setiap langkah positif yang diambil warga.
“Bhabinkamtibmas hadir untuk memastikan kegiatan berjalan aman dan lancar. Tapi lebih dari itu, kami ingin menjadi bagian dari proses pembangunan di desa,” jelasnya.
Sementara itu, Kasie Humas Polres Indramayu AKP Tarno kembali mengingatkan pentingnya partisipasi masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban.
“Kalau ada gangguan kamtibmas atau hal-hal yang mencurigakan, silakan lapor melalui layanan Lapor Pak Kapolres – SIAP MAS INDRAMAYU di WhatsApp 081999700110 atau call center 110. Polri siap hadir untuk masyarakat,” tegas AKP Tarno.