Dinas PU Kab Sukabumi terus Bangun Infrastruktur Guna Tunjang Ketahanan Pangan

Daerah92 Dilihat

Reformasiaktual.com//Kabupaten Sukabumi- Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Sukabumi terus melaksanakan program peningkatan infrastruktur untuk mendukung ketahanan pangan. Salah satunya melalui kegiatan peningkatan jaringan irigasi permukaan (PJIP 14) y ang berlokasi di Cibagong, Desa Parakanlima, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi.

Pekerjaan yang di kerjakan oleh CV.Demi karya ini mencakup pembangunan saluran tertutup sepanjang 89 meter dan TPT sepanjang  52 meter.

Pekerjaan di mulai pada tanggal 14 juli 2025, dengan jangka waktu 90 hari kalender dan menekan anggaran sebesar Rp.496.046.267.05, yang bersumber dari APBD kabupaten Sukabumi tahun 2025.

Kepala UPTD Wilayah II Cibadak mengatakan proyek irigasi ini merupakan upaya pemerintah daerah dalam menjaga ketersediaan air untuk lahan pertanian.

Heri menuturkan pihaknya juga terus melakukan pengawasan terhadap kualitas pekerjaaan agar sesuai standar.

“Kami pastikan pengerjaan berjalan sesuai rencana, baik dari sisi kualitas maupun ketepatan waktu”pungkas nya.

Asep