
BANTAENG – reformasiaktual.com -Kasman Upa Selaku kepala Desa Bonto Marannu menerima piagam penghargaan saat melaksanakan kegiatan Jambore seluruh kepala desa se Sulawesi Selatan. Penghargaan di berikan sebagai salah satu Desa mandiri yang ada di kabupaten Bantaeng.
Kepala Desa Bonto Marannu, Kecamatan Uluere, Kabupaten Bantaeng, Kasman Upa, yang mulai menjabat sejak tahun 2009 hingga sampai kini, telah menorehkan berbagai banyak prestasi selama masa kepemimpinannya. di bawah kepemimpinan Kasman Upa, telah banyak meraih beragam penghargaan, antara lain Desa Sadar Hukum, Desa Kebersihan, serta menjadi perwakilan Kabupaten Bantaeng dalam Lomba P2WKSS Tingkat Provinsi dan berhasil meraih Juara II.
Selain itu, Kepala Desa Bonto Marannu juga menjadi salah satu dari tiga desa pertama yang memperoleh status Desa Mandiri. Kasman Upa telah membuktikan kinerja nyata melalui capaian Indeks Desa Membangun (IDM) tertinggi se-Sulawesi Selatan.
Dengan adanya kerja keras kepala Desa Bonto Marannu bekerja sama dengan baik dari semua kalangan Masyarakatnya sehingga Kasman Upa selaku kepala Desa, tentunya membangun Desanya dan memperoleh banyak penghargaan dan pujian dari berbagai kalangan dan menjadi sorotan sampai tingkat provinsi. dan capaian kepala Desa sampai terpilih tiga (3) periode itu sebagai bukti kalau Kasman Upa di sukai oleh masyarakat nya. dan tentunya dan di dukun oleh kerja kerja yang nyata selama ini untuk membangun desanya.
Piagam Penghargaan di berikan oleh Pemprov (Gubernur) Sulawesi Selatan kepada Kasman Upa saat melakukan kegiatan Jambore kepala desa se Sulawesi Selatan, bertempat di Rindam XIV Pakkatto Kabupaten Gowa. Kegiatan berlangsung selama Empat (4) hari.
Kepala Desa Bonto Marannu sangat bersyukur tentunya kapada Pemprov dengan adanya penghargaan yang telah di berikan oleh bapak Gubernur langsung pada saat kegiatan Jambore seluruh kepala desa se Sulawesi Selatan.” Jelasnya
Piagam penghargaan atas prestasinya sebgai Desa Status Mandiri peringkat pertama dengan skor 97,01 Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan Tahun 2025.
AGUS







