TANJUNGBALAI//Reformasiaktual.com – Suasana penuh sukacita dan kedamaian menyelimuti Kota Tanjung Balai saat ribuan umat Kristiani berkumpul merayakan Natal Bersama Umat Kristiani Tahun 2025 di Wisma Katholik Gian Franco Gruder SX, Jalan Arteri, Jum’at (26/12/2025).
Polres Tanjung Balai menurunkan personel gabungan guna memastikan rangkaian ibadah tahunan ini berjalan lancar, mulai dari prosesi sterilisasi lokasi hingga acara hiburan rakyat di penghujung malam.
Kapolres Tanjung Balai, AKBP Welman Feri, S.I.K., M.I.K., yang diwakili oleh Wakapolres Kompol M.P. Pardede, S.H., hadir langsung di tengah-tengah jema’at bersama jajaran Forkopimda, termasuk Walikota Tanjung Balai Mahyaruddin Salim Batubara.
“Kehadiran Polri di sini bukan hanya sekadar tugas pengamanan, tetapi juga sebagai bentuk dukungan terhadap kerukunan umat beragama di Tanjung Balai. Kami ingin memastikan saudara-saudara kita dapat beribadah dengan rasa aman dan nyaman,” ujar Kompol M.Pardede.
Sebelum acara dimulai pukul 13.30 WIB, Tim Sat Brimob Polda Sumut telah melakukan sterilisasi menyeluruh di area gedung untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan.
Sepanjang acara, personel Polres Tanjung Balai ditempatkan di titik-titik strategis, baik untuk pengaturan lalu lintas saat pawai berlangsung maupun pengamanan di area dalam gedung.
Perayaan yang diikuti sekitar 2.500 jema’at ini mengusung tema “Allah Hadir Untuk Menyelamatkan Keluarga”. Selain prosesi ibadah yang khidmat, acara juga diwarnai dengan pembagian tali asih berupa paket sembako dan beras dari Pemerintah Kota Tanjung Balai sebagai bentuk kepedulian sosial.
Walikota Tanjung Balai, Mahyaruddin Salim, dalam sambutannya mengajak seluruh masyarakat untuk menjadikan momentum Natal sebagai ajang mempererat tali silaturahmi antar warga.
“Masyarakat Tanjung Balai tidak boleh terpecah-belah. Mari kita bersama-sama menjaga lingkungan agar kota kita tercinta ini tetap elok, maju, dan sejahtera,” ajak Walikota.
Kapolres Tanjung Balai melalui Wakapolres menyampaikan apresiasi kepada seluruh masyarakat yang telah bekerja sama menjaga ketertiban selama perayaan berlangsung.
RA/S T H







