Takalar – Dalam rangka mempererat silaturahmi serta memperkuat sinergitas antara Polri dan masyarakat, Polres Takalar melaksanakan kegiatan Safari Jumat yang dirangkaikan dengan program Jumat Curhat di Masjid Ar Rahman, Desa Bontomanai, Kecamatan Marbo, Kabupaten Takalar, Jumat (9/1/2026) siang.
Kegiatan yang berlangsung sekitar pukul 12.00 Wita tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Marbo AKP Asri, S.H., didampingi KBO Sat Binmas Polres Takalar Iptu Hendra, S.Sos, serta staf Binmas Polres Takalar.
Turut hadir Kepala Desa Bontomanai, para tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda, Bhabinkamtibmas Desa Bontomanai, personel Polsek Marbo, dan staf Binmas Polres Takalar.
Dalam kesempatan tersebut, KBO Sat Binmas Polres Takalar Iptu Hendra mewakili Kasat Binmas memperkenalkan diri sekaligus menyampaikan harapan agar seluruh elemen masyarakat dapat terus menjalin kerja sama dengan Polri dalam menciptakan dan memelihara keamanan serta ketertiban masyarakat (harkamtibmas).
Selain itu, disampaikan pula pentingnya ketahanan pangan sebagai bagian dari dukungan terhadap program pemerintah guna menjaga stabilitas sosial dan kesejahteraan masyarakat.
Kegiatan Jumat Curhat dimanfaatkan sebagai ruang dialog terbuka antara Polri dan masyarakat. Berbagai masukan, keluhan, serta aspirasi disampaikan oleh tokoh masyarakat dan tokoh agama, mulai dari persoalan kamtibmas hingga harapan terhadap peningkatan pelayanan kepolisian.
Dalam kesempatan tersebut, Polres Takalar juga memberikan imbauan kamtibmas terkait kenakalan remaja, bahaya penyalahgunaan narkotika, pentingnya tertib berlalu lintas, serta ancaman judi online yang dapat merusak tatanan sosial.
Melalui dialog dan tanya jawab yang berlangsung secara humanis, Polri berupaya menyerap langsung permasalahan yang dirasakan masyarakat sekaligus mencari solusi bersama demi terciptanya lingkungan yang aman, nyaman, dan kondusif.
Kapolres Takalar AKBP Supriadi Rahman, S.I.K., M.M melalui Plt. Kasi Humas Polres Takalar AKP Muh. Rizal menyampaikan bahwa kegiatan Safari Jumat dan Jumat Curhat merupakan sarana efektif bagi Polri untuk hadir langsung di tengah masyarakat serta mendengar aspirasi secara terbuka.
“Melalui kegiatan ini, Polres Takalar ingin membangun komunikasi dua arah yang positif dengan masyarakat. Setiap masukan dan keluhan yang disampaikan menjadi bahan evaluasi bagi kami untuk terus meningkatkan pelayanan kepolisian serta menjaga situasi kamtibmas yang kondusif,” ujar AKP Muh. Rizal.
Lebih lanjut ia menegaskan bahwa Polres Takalar berkomitmen mendukung program pemerintah, termasuk ketahanan pangan, serta terus mengedukasi masyarakat terkait bahaya narkoba, kenakalan remaja, dan judi online.
“Dengan sinergi dan peran aktif seluruh elemen masyarakat, kami optimistis keamanan dan ketertiban di Kabupaten Takalar dapat terjaga dengan baik,” pungkasnya.
Asw-19







