Reformasiaktual.com/)Kapolsek Widasari Polres Indramayu Polda Jabar AKP Suripto, S.H., turut hadir di tengah warga Desa Bunder, Kecamatan Widasari, Kabupaten Indramayu, dalam sebuah kegiatan silaturahmi. Rabu (24/1/2024)
Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada tokoh masyarakat, termasuk Kuwu Desa Bunder, Dedi, dan Tokoh Agama, KH Nuruddin.
Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Ibrahim Tompo S.I.K., M.Si mengatakan bahwa kegiatan silaturahmi tersebut merupakan bagian dalam membangun hubungan yang baik antara kepolisian dan masyarakat.
Dalam pertemuan tersebut, Polisi menyampaikan pesan kamtibmas kepada tokoh-tokoh masyarakat dengan fokus pada pencegahan penyebaran berita hoax yang dapat memicu perpecahan dan gangguan kamtibmas.
“Kita harus bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, terutama menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) mendatang. Saya mengajak semua pihak untuk menghindari penyebaran berita hoax yang dapat memicu kerusuhan dan merugikan keamanan bersama,” ujar Kapolres Indramayu Polda Jabar AKBP M. Fahri Siregar.
Dalam pesannya, Kapolres juga menekankan pentingnya kerjasama antara masyarakat dengan kepolisian.
Masyarakat diminta agar selalu bersedia melaporkan jika menemui gangguan kamtibmas atau hal-hal yang mencurigakan.
“Kami siap menjaga keamanan, tetapi kami juga membutuhkan keterlibatan dan partisipasi aktif dari masyarakat. Mari bersama-sama menjaga kondusifitas wilayah kita,” tambahnya.
Kapolres menegaskan bahwa kegiatan silaturahmi ini merupakan bagian dari Cooling System Ops Mantap Brata Lodaya 2024.
“Ops Mantap Brata Lodaya merupakan operasi kepolisian yang dilakukan secara intensif guna menciptakan kondisi yang kondusif dan menjaga keamanan menjelang Pemilu,” ucap Kapolsek.
Kapolsek berharap kegiatan ini dapat mempererat sinergi antara kepolisian, tokoh masyarakat, dan seluruh warga Desa Bunder.
“Dengan kolaborasi yang baik, diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang aman, tenang, dan damai menjelang dan selama pelaksanaan Pemilu,” harapnya.
Bandung, 24 Januari 2024
Dikeluarkan oleh Bid Humas Polda Jabar