Reformasiaktual.com //TEBO – Pembukaan MTQ bertempat di Desa perintis kecamatan Rimbo Bujang bertempat lapangan Merdeka 175 desa perintis kecamatan Rimbo Bujang.
Kegiatan tersebut diawali dengan pembacaan Ayat Suci Al Qur’an, dilanjutkan Menyanyikan Lagu Indonesia Raya dan pengibaran bendera MTQ berasal dari putra putri desa perintis yang dilatih oleh M.Taufik.
Sarmidi Kepala Desa Perintis dalam sambutannya mengatakan MTQ ke-XXXVI tingkat Kecamatan Rimbo Bujang ini diikuti oleh 13 Desa termasuk kelurahan dalam Kecamatan Rimbo Bujang , dengan jumlah ratusan Peserta yang ikut berkompetisi di ajang MTQ tingkat kecamatan rimbo Bujang, Kabupaten Tebo.
Pemerintah Desa Perintis Kecamatan Rimbo Bujang mengucapkan ribuan terima kasih dan memberikan apresiasi kepada para panitia, warga masyarakat sekitar, pemuda-pemudi, lurah dan dan kepala desa di Kecamatan Rimbo Bujang yang peduli dan penuh semangat dan cinta terhadap Al-Qur’an,”Ujar Kades Sarmidi yang juga slakuTuan rumah.
Setelah Menyampaikan kata sambutannya, dari kepala desa perintis, kecamatan Rimbo Bujang, acara selanjutnya, arahan sekaligus pembukaan secara resmi oleh PJ bupati Tebo yang dalam hal ini diwakili oleh bapak Dr. Sindi, SH, MH dalam sambutannya mengatakan, Berkenaan dengan penyelenggaraan MTQ Tingkat Kecamatan, Pemerintah Kabupaten Tebo telah menetapkan jadwal pelaksanaan MTQ di beberapa kecamatan dalam Kabupaten Tebo. Kegiatan ini dimulai pada awal bulan April 2024 di Kecamatan Rimbo Bujang.
“Meskipun kegiatan ini bermotif kompetisi, namun saya perlu mengingatkan bahwa yang paling substansi dari ajang ini tidak lain ialah upaya kita bersama untuk melestarikan dan membumikan Kitab Suci Al Qur’an dalam kehidupan masyarakat Kabupaten Tebo yang kita cintai ini,” Ujar DR. Sindi, SH. MH.
” Melalui penyelenggaraan MTQ Tingkat Kecamatan dalam Kabupaten Tebo Tahun 2024 ini, hendaknya dijadikan momentum bagi kita bersama, khususnya para generasi muda, untuk kembali kepada ajaran Al Qur’an. Sebagai kitab suci Umat Islam, Al Qur’an berfungsi sebagai pedoman hidup dalam menghadapi masalah ketauhidan dan aqidah, ibadah, akhlak, hukum, dan sains (ilmu pengetahuan) yang diperlukan manusia dalam mengarungi kehidupan,” Ungkapnya
Acara pembukaan MTQ ini diakhiri dengan Pawai taaruf dari masing kafilah yang mengikuti MTQ. dari 16 Desa dari kecamatan Rimbo Bujang.
( Supriyadi RA tebo )